Polres Barru Ringkus Muncikari Penjual Wanita PSK Sekali ‘Main’ Rp300 Ribu

- Redaksi

Rabu, 9 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Reskrim Polres Barru pada konferensi lers pengungkapan wanita muncikari

Kasat Reskrim Polres Barru pada konferensi lers pengungkapan wanita muncikari

Beritasulsel.com – Polres Barru jajaran Polda Sulsel meringkus seorang wanita pelaku tindak pidana perdagangan orang (TPPO).

Wanita tersebut adalah muncikari berinisial IA berusia 54 tahun, dia diduga memperdagangkan wanita pekerja seks komersial (PSK)

IA diamankan di sebuah warung kopi di Desa Siawung, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, pada hari Jumat (4/8/23).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat Reskrim Polres Barru, AKP Doris Hadiana menyebut bahwa tersangka IA menawarkan PSK kepada pria hidung belang dengan tarif hingga Rp300 ribu sekali main atau kencan.

Selain itu, tersangka juga menyewakan kamar bagi para pelanggan yang datang ke lokasi itu.

“Tersangka ini menyewakan kamar dan mendapat keuntungan dari setiap transaksi yang dilakukan pelanggannya” ungkap Doris.

Perwira Polri yang pernah bertugas di Polres Maros tersebut juga mengatakan bahwa tersangka sudah menjalankan praktik tersebut kurang lebih dua bulan dengan mempekerjakan 3 orang perempuan PSK.

“Berdasarkan keterangan tersangka, sudah menjalankan praktik ini sekitar dua bulan sebelum dilakukan pengungkapan” terangnya.

Tersangka dijerat dengan pasal 2 ayat 1 undang-undang nomor 21 tahun 2007 tentang tindak pidana perdangangan orang dengan ancaman hukuman paling lama 15 tahun penjara.

“Selain itu tersangka juga diancam dengan pasal 506 KUHP dengan ancaman hukuman 1 tahun,” pungkasnya. (Ril)

Berita Terkait

Kereta Api Jalur Maros-Barru Telan Korban Jiwa Kakek Usia 80 Tahun Tewas Mengenaskan
5 Tahanan Polres Barru Kabur, Kapolres: ini Saya di Luar Daerah Pimpin Penangkapan
Polres Barru Ringkus Pemuda Asal Pinrang Bersama Satu Sachet Sabu
Sabu 30 Kg yang Diamankan di Barru Hendak Diedar di Sidrap, ini Pelakunya
Polres Barru Amankan 30 Kilogram Sabu Dalam Gabus Ikan
Kapolres Barru Perintahkan Kasat Reskrim Usut Tambang Ilegal di Cilellang
5 Pencuri Sapi di Barru Diringkus, 4 Diantaranya Ditembak Karena Melawan Petugas
Tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Jenazah Almarhumah Hasnah Syam disambut Dukacita dan Isak Tangis

Berita Terkait

Sabtu, 20 Juli 2024 - 08:01

Kereta Api Jalur Maros-Barru Telan Korban Jiwa Kakek Usia 80 Tahun Tewas Mengenaskan

Selasa, 4 Juni 2024 - 17:05

5 Tahanan Polres Barru Kabur, Kapolres: ini Saya di Luar Daerah Pimpin Penangkapan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 17:02

Polres Barru Ringkus Pemuda Asal Pinrang Bersama Satu Sachet Sabu

Senin, 29 April 2024 - 11:19

Sabu 30 Kg yang Diamankan di Barru Hendak Diedar di Sidrap, ini Pelakunya

Sabtu, 27 April 2024 - 11:40

Polres Barru Amankan 30 Kilogram Sabu Dalam Gabus Ikan

Berita Terbaru