https://henrygrimes.com https://monkproject.org

Pj Bupati didampingi Pj Sekda dan Kepala BKPSDM, Memantau Langsung 21 Pejabat Pemkab Bantaeng Ikuti Seleksi Pimpinan Tinggi Pratama

- Redaksi

Kamis, 27 Juni 2024 - 22:39

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Sebanyak 21 pejabat lingkup Pemkab Bantaeng mengikuti Seleksi Administrasi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantaeng Tahun 2024 yang dibuka secara resmi oleh Pj Bupati Bantaeng, DR. Andi Abubakar, S.Ip., M.Si di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Gedung H Lantai 4 Ruang Assesment Centre BKD Provinsi Sulawesi Selatan, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar. Kamis, (27/06/24).

Pemkab Bantaeng

Seleksi ini dilaksanakan oleh Pemerintah Kab.Bantaeng melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dalam rangka pengisian jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantaeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pj Bupati Bantaeng dalam sambutannya memberi semangat kepada seluruh peserta seleksi terbuka.

Beliau mengatakan bahwa dirinya berkomitmen tidak akan mencampuri proses seleksi tersebut.

“Biarkan proses dari administrasi sampai dengan hasil nanti yang disampaikan panitia seleksi nanti berjalan sesuai dinamika regulasi yang ada,” kata Andi Abubakar.

Pj Bupati Bantaeng juga menyampaikan harapan agar para peserta seleksi terbuka dapat menjalani proses dengan sebaik-baiknya.

“Bapak dan ibu sekalian, keluarkan semua ilmu yang dimiliki untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Saya lihat banyak kader muda yang tentunya kita berharap tidak hanya mampu berkompetisi untuk Kab.Bantaeng, tetapi juga bisa berkompetisi di tingkat Provinsi Sulawesi Selatan bahkan di tingkat nasional dan global,” ujar Andi Abubakar.

Seleksi ini akan berlangsung selama 3 hari dan dimulai sejak hari ini, Kamis 27 Juni 2024 sampai dengan Sabtu 29 Juni 2024 dengan proses antara lain tes kompetensi (assessment), penulisan naskah dan terakhir wawancara serta rekam jejak.

Turut hadir mendampingi Pj Bupati Bantaeng antara lain Pj Sekretatis Daerah Bantaeng, Dr. Muh. Rivai Nur, serta Kepala BKPSDM Bantaeng, Muh. Dimiati Nongpa.(**)

Berita Terkait

Salah Satu Warga Desa Bonto Cinde Bertemu Ilham Azikin, Dia Sampaikan: ‘Tebakan Pak Ilham Benar’
Safari Politik Menuju Pilkada Bantaeng 2024, Ilham Azikin Serap Keinginan Warga Tingkatkan Infrastruktur Pertanian
Pj Bupati Bantaeng Ikuti Rakor Kesiapan Penyelenggaraan Pemilu 2024 Wilayah Sulawesi, Kalimantan dan Maluku
Ratusan Member Geruduk Kantor MSL Bantaeng, Manager ‘NL’ Diamankan Polisi
Berkat Program Ilham Azikin, Pengusaha UMKM Bantaeng Ini Bisa Beli Mobil Buat Operasional dan Bisa Berangkat Umroh
Kolaborasi Pemkab dan Polres Bantaeng Hadirkan Sumber Air Bersih Bagi Masyarakat di Desa Kaloling
Gerakan Pencegahan Stunting di Desa Borong Loe, Pj Bupati Sebut Bantaeng Peringkat Kedua
Bersama Jajaran Pemkab Bantaeng, Pj Bupati Andi Abubakar Ikuti Rakor Rutin Pengendalian Inflasi Daerah Tahun 2024

Berita Terkait

Minggu, 30 Juni 2024 - 02:49

NasDem Parepare Konsolidasi Sukseskan Pelantikan Pengurus dan Menangkan TSM

Sabtu, 29 Juni 2024 - 19:18

Hamka B Kady dan Lukman B Kady Dukung Penuh Zulham Arief di Pilkada Takalar

Sabtu, 29 Juni 2024 - 17:36

PKS Prioritas 1 Nama di Pilkada Sinjai, Arah Dukungan PBB Mulai Terbaca

Sabtu, 29 Juni 2024 - 11:32

Sahabat Andalan Laksanakan Bimtek Pemenangan Andi Sudirman Sulaiman di Bulukumba

Sabtu, 29 Juni 2024 - 09:08

Alang Sattung dan HSL Sebut TSM-Hermanto Figur Ideal Pimpin Parepare

Jumat, 28 Juni 2024 - 22:47

Resmikan Posko HSL for TSM Kecamatan Bacukiki, Tasming Hamid Kagum Dukungan Warga

Jumat, 28 Juni 2024 - 17:20

Teruskan Pembangunan Kota Parepare, Berikut 15 Program Gratis Andalan Erat

Jumat, 28 Juni 2024 - 11:38

Jumat Malam, HSL Special Force’s Resmikan Posko Kecamatan Bacukiki

Berita Terbaru