Penimbun BBM di Bulukumba Mengaku Kerja Sama Manajer SPBU Kirasa Kuras BBM Bersubsidi

- Redaksi

Sabtu, 11 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penimbun BBM saat ditemukan memindahkan BBM dari tangki mobil ke jerigen yang dijejer diselokan di jalan poros Desa Palambarae, Bulukumba, Kamis (9/9/21).

Penimbun BBM saat ditemukan memindahkan BBM dari tangki mobil ke jerigen yang dijejer diselokan di jalan poros Desa Palambarae, Bulukumba, Kamis (9/9/21).

Beritasulsel.com – Penimbun Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel), semakin menggila.

Mereka menguras BBM di Sentra Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) hingga masyarakat yang seharusnya menikmati BBM bersubsidi, tidak kebagian.

Setiap pagi hingga siang, kawanan ini terlihat di sepanjang jalan di Desa Palambarae, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, mereka dengan terang terangan memindahkan BBM dari tangki mobilnya ke jerigen yang mereka jejer di selokan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat dimintai konfirmasi, salah seorang dari penimbun BBM tersebut dengan tegas mengatakan bahwa BBM tersebut mereka beli di SPBU Kirasa Desa Palambarae.

Modusnya, mereka mengisi tangki mobil di SPBU hingga penuh lalu pergi ke suatu tempat untuk memindahkan BBM tersebut dari dalam tangki ke jerigen.

Untuk memuluskan usahanya, mereka mengaku kerja sama dengan manajer SPBU menguras BBM bersubsidi lalu mereka jual ke daerah lain.

“Kami bayar persen ke pihak SPBU setiap kali mengisi Premium di (SPBU) Kirasa. Lalu dipindahkan ke jerigen untuk dijual ke luar daerah. Kadang saya bawa sampai ke Sinjai,” ungkap penimbun tersebut kepada beritasulsel.com tanpa menyebutkan namanya, Kamis (9/9/21).

Manajer SPBU Kirasa, Bahar yang dikonfirmasi melalui telpon genggamnya pada hari Jumat (10/9/21), mengatakan bahwa hal itu bukan pelanggaran karena menurut dia, yang melanggar ketika SPBU melayani pembeli menggunakan jerigen.

“Yang salah kalau saya jual ke jerigen, sepanjang mereka beli pakai tangki mobil, itu tidak salah dan saya pasti layani,” singkat Bahar. (tim/bss)

Berita Terkait

Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”
Bila Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Tidak Dicopot, Kebebasan Pers Terancam
Sulsel Usulkan 6 Item Warisan Budaya Tak Benda dalam Sidang Penetapan WBTB
Ahmad Dililit Ular Piton Sepanjang 7 Meter
Avanza Hitam Terguling Setelah ‘Berciuman’ dengan Calya Merah di Tikungan Ujung Katinting Bantaeng
Breaking News: Pj Gubernur Sulsel Resmi Berganti ini Undangan Pelantikannya
Bocah di Bulukumba Mengaku Dianiaya Oknum Polisi: Disiksa Dipaksa Mengaku Kurir Narkoba
Breaking News, Mayat Pria Ditemukan di Sungai Biangkeke Benteng Gantarang Bulukumba

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 13:46

Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”

Sabtu, 7 September 2024 - 16:51

Bila Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Tidak Dicopot, Kebebasan Pers Terancam

Selasa, 20 Agustus 2024 - 22:00

Sulsel Usulkan 6 Item Warisan Budaya Tak Benda dalam Sidang Penetapan WBTB

Minggu, 11 Agustus 2024 - 19:33

Ahmad Dililit Ular Piton Sepanjang 7 Meter

Sabtu, 1 Juni 2024 - 00:21

Avanza Hitam Terguling Setelah ‘Berciuman’ dengan Calya Merah di Tikungan Ujung Katinting Bantaeng

Berita Terbaru