Pemkot Parepare Gelorakan Inovasi Tingkat Sekolah

- Redaksi

Jumat, 8 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare kembali menggelorakan tahun inovasi yang dicanangkan Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe sejak periode pertama menakhodai Parepare. Tidak hanya di lingkungan SKPD, kali ini Pemkot melalui Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) menyasar lingkungan sekolah.

Dalam surat penyampaian yang ditandatangani Sekretaris Daerah, H Iwan Asaad bernomor 050/736/Bappeda menyampaikan, dalam upaya pengembangan inovasi daerah serta menggelorakan inovasi di lingkungan sekolah, untuk itu Pemkot Parepare akan melaksanakan Workshop Champion of Innovation (WCI). WCI ini diperuntukkan untuk guru SMP.

“WCI diharapkan dapat meningkatkan kapasitas guru lingkup Pemkot Parepare untuk terus berinovasi dalam mencerdaskan peserta didik dan pada akhirnya akan memajukan pendidikan di Kota Parepare,” kutipan surat penyampaian pertanggal 29 September 2021 ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Bappeda Parepare, Syamsuddin Taha membenarkan. WCI kata dia, akan difasilitasi oleh Pusat Inovasi Administrasi Negara Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI.

“WCI bertujuan mempersiapkan kader inovasi atau champion innovation pada sekolah-sekolah lingkup Pemkot Parepare agar mampu mengakselerasi inovasi dalam pelaksanaan proses belajar mengajar,” ujar Syamsuddin Taha, Jumat, (8/10/2021).

Dalam WCI itu lanjut dia, Pemkot Parepare menyiapkan penghargaan untuk 10 inovasi terbaik kepada guru. “Ini adalah upaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan sebagai salah satu pilar Kota Industri Tanpa Cerobong Asap yang menjadi visi dan misi Bapak Wali Kota Parepare, Dr. HM Taufan Pawe,” papar Syamsuddin Taha.

Bagi guru SMP yang ingin mengikuti WCI dapat melakukan pendaftaran via daring melalui https://bit.ly//WCIGURU. Batas waktu pendaftaran 10 Oktober 2021. (*)

Berita Terkait

Peringati HUT PGRI dan Hari Guru Nasional, Pj Bupati Bantaeng Bacakan Amanat Mendikdasmen
Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya
SMK Negeri 3 Bulukumba Sukses Adakan Job Fair, Pertemukan Para Pencari Kerja dan Pemberi Kerja
KPU Bantaeng Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Menggelar Bimtek Penggunaan Aplikasi Sirekap Mobile Pada Pemilihan Serentak 2024
Pemkab Bantaeng Dukung Kegiatan ‘Hasanuddin Peduli Anak Sekolah’, Kodim 1410 Bantaeng Laksanakan Uji Coba Makan Bergizi Gratis
Minimalisir Pelanggaran dan Politik Uang di Pilkada, Divisi HP2H Bawaslu Bantaeng Menggelar Pelatihan Pengawasan Tahapan Pemilihan Serentak 2024
Widyawati, Guru SMPN 1 Parepare Lolos 30 Terbaik Sahabat Teknologi Sulsel
Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar Terima Visitasi Pelaksanaan PPK Ormawa

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 14:42

Peringati HUT PGRI dan Hari Guru Nasional, Pj Bupati Bantaeng Bacakan Amanat Mendikdasmen

Senin, 25 November 2024 - 10:47

Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya

Rabu, 20 November 2024 - 18:21

SMK Negeri 3 Bulukumba Sukses Adakan Job Fair, Pertemukan Para Pencari Kerja dan Pemberi Kerja

Senin, 11 November 2024 - 17:48

KPU Bantaeng Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Menggelar Bimtek Penggunaan Aplikasi Sirekap Mobile Pada Pemilihan Serentak 2024

Jumat, 8 November 2024 - 20:24

Pemkab Bantaeng Dukung Kegiatan ‘Hasanuddin Peduli Anak Sekolah’, Kodim 1410 Bantaeng Laksanakan Uji Coba Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru