Momen Hari Guru Nasional 2021, PGRI bersama PMI Parepare Gelar Aksi Sosial 

- Redaksi

Rabu, 17 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Parepare, bergerak dalam berbagai aksi sosial pada momentum Hari Guru Nasional 2021.

Di antaranya senam sehat dan kerja bakti membersihkan area Pantai Tonrangeng, Kelurahan Lumpue, Kacamatan Bacukiki Barat pada Minggu, 14 November 2021.

Dilanjutkan pada Senin, 15 November 2021, aksi sosial donor darah dan vaksinasi bagi siswa dan masyarakat umum di UPT SMAN 4 Parepare.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PGRI Parepare, HM Makmur SPd MM mengatakan, rangkaian Hari Guru Nasional tahun ini diisi PGRI Parepare dengan beragam aksi sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Alhamdulillah kami sudah menggelar donar darah dan vaksinasi di SMAN 4 Parepare. Kegiatan ini adalah bakti sosial PGRI Parepare dalam rangka memperingati hari Guru Nasional tahun 2021,” ungkap Makmur.

Kepala UPTD SMPN 4 Parepare ini pun berterima kasih kepada Tim PMI Parepare dan Puskesmas Lapadde atas partisipasinya dalam bakti sosial donor darah dan vaksinasi.

“PGRI Parepare juga telah melakukan senam bersama dilanjutkan kerja bakti di area pantai pasir putih Tonrangeng. Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional tahun 2021. Terima kasih banyak bapak ibu guru yang telah berpartisipasi, semoga ke depannya PGRI makin jaya. Hidup guru, hidup PGRI, salam solidaritas,” kata Makmur. (*)

Berita Terkait

Mengatasi Stigma HIV/AIDS Melalui Pemberitaan yang Bertanggung Jawab
Andi Amar Dorong Pengusaha Muda HIPMI Sulsel Dukung dan Majukan Ekonomi Daerah
HIPMI Sulsel Gelar RBPL, Andi Amar Ma’ruf: Ini Langkah Awal Tentukan Program Terbaik untuk Kemajuan HIPMI
Komandan Lanud Hasanuddin Kunjungi Aset TNI AU di Pinrang, Bagikan Sembako kepada Warga
Polsek KPN Parepare Lakukan Pemeriksaan Bawaan Penumpang Kapal
Husain M Saud Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Silaturrahim Antar Sesama
IKA Prajab PNS 2005 Gelar Bakti Sosial, Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
PT DEC Gelar Town Hall Meeting, Nurmala Arfah Minta Fokuskan Akselerasi Lintas Direktorat

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 08:59

Mengatasi Stigma HIV/AIDS Melalui Pemberitaan yang Bertanggung Jawab

Rabu, 26 Maret 2025 - 20:45

Andi Amar Dorong Pengusaha Muda HIPMI Sulsel Dukung dan Majukan Ekonomi Daerah

Rabu, 26 Maret 2025 - 17:55

HIPMI Sulsel Gelar RBPL, Andi Amar Ma’ruf: Ini Langkah Awal Tentukan Program Terbaik untuk Kemajuan HIPMI

Rabu, 26 Maret 2025 - 06:47

Komandan Lanud Hasanuddin Kunjungi Aset TNI AU di Pinrang, Bagikan Sembako kepada Warga

Senin, 24 Maret 2025 - 12:45

Polsek KPN Parepare Lakukan Pemeriksaan Bawaan Penumpang Kapal

Berita Terbaru

Pertanian

Kado Istimewa Lebaran, Serapan Bulog Naik 2000 Persen

Minggu, 30 Mar 2025 - 19:20