MBA Resmikan Mesjd Ali Marjan Benteng Selayar

- Redaksi

Kamis, 29 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Kepulauan Selayar, H.M Basli Ali (MBA) meresmikan Mesjid Ali Marjan, Kelurahan Benteng, Jalan Jend. Ahmad Yani, tepatnya disebelah utara Kantor Bupati, Kamis (28/8/2019)

Kegiatan peresmian Mesjid Ali Marjan, ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Bupati.

Peresemian Mesjid ini dihadiri Sekretaris daerah yang juga sebagai inisiator dan Ketua Panitia pembangunan Mesjid ini, serta dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, diantaranya H. Ince Langke, H. Saiful Arief, dan sejumlah pejabat lingkup Pemkab Kepulauan Selayar. Termasuk hadir Kepala Rutan Selayar. Selain itu terpantau panitia mesjid juga hadir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Kepulauan Selayar, H.M Basli Ali (MBA) dalam sambutannya mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih kepada panitia pembangunan masjid dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam pembangunan Masjid Ali Marjan.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberi dukungan baik materil, moril, doa dan tenaga sehingga masjid ini dapat tuntas dengan baik,” ucap MBA.

MBA juga mengatakan, masjid merupakan tempat ibadah bagi umat Islam, sedangkan orang yang turut dalam membangun masjid secara ikhlas berarti ia telah membangun istana buat kehidupannya kelak di akhirat.

Sementara itu inisiator sekaligus Ketua Panitia Pembangunan Masjid Ali Marjan, Dr. Ir. H. Marjani Sultan M.Si mengatakan, atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati H. M Basli Ali yang telah meluangkan waktu meresmikan Mesjid yang dibangun pada tahun 2015, sejak awal pemerintahan MBA.

“Mesjid Ali Marjan ini dibangun diatas lahan yang merupakan milik keluarga (orang tua) Bapak H. M Basli Ali dan sekaligus banyak memberi bantuan materil dalam pembangunannya,” jelas H. Marjani.

Mesjid Ali Marjan ini telah memiliki jamaah tetap sekitar 100an orang lebih dari masyarakat yang tinggal diseputar jalur dua ) Jalan Ahmad Yani-red), Tambahan H. Marjani. (Ijas)

Berita Terkait

IRT di Selayar Tewas Ditebas Pakai Kampak
Kapal KM Banawa Nusantara 09 Tenggelam di Perairan Selayar
Ular Piton Raksasa Berukuran 7 Meter Takluk di Tangan Satpol PP Damkar Kepulauan Selayar
Tinggi Ombak Capai 2 hingga 4 Meter, Pelayaran Bira-Pamatata Dihentikan Sementara
Nelayan di Selayar Tewas Mengenaskan Terkena Bom Ikan, Kepala dan Tangan Hancur
Mayat Bayi Ditemukan di Tanete Selayar Diduga Dibuang Orang Tuanya, Polisi Buru Pelaku
Akhir Pekan, Patmor Gabungan Polres Selayar Uber Knalpot Racing
Taman Pelangi Selayar Dirazia Satpol PP

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 01:18

IRT di Selayar Tewas Ditebas Pakai Kampak

Senin, 29 Juli 2024 - 23:03

Kapal KM Banawa Nusantara 09 Tenggelam di Perairan Selayar

Senin, 8 Juli 2024 - 02:34

Ular Piton Raksasa Berukuran 7 Meter Takluk di Tangan Satpol PP Damkar Kepulauan Selayar

Rabu, 3 Juli 2024 - 21:32

Tinggi Ombak Capai 2 hingga 4 Meter, Pelayaran Bira-Pamatata Dihentikan Sementara

Jumat, 3 Mei 2024 - 05:05

Nelayan di Selayar Tewas Mengenaskan Terkena Bom Ikan, Kepala dan Tangan Hancur

Berita Terbaru