Beritasulsel.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) KNPI Makassar sukses menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dengan mengangkat tema “Pemuda Berdaya, Umat Mulia Bersama Rasulullah SAW”. Acara ini berlangsung di Halaman Kantor DPD KNPI Makassar pada Sabtu, 4 Oktober 2025.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan pengurus organisasi kepemudaan, termasuk Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Perwakilan Badan Kesatuan Bangsa, Kabag Kesejahteraan Rakyat Kota Makassar, serta Pengurus KNPI Makassar dan DPK KNPI Kecamatan se-Kota Makassar.

Dalam sambutannya, Ketua DPD KNPI Makassar yang diwakili oleh Sekretaris DPD, Muhadir, menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan dan kesadaran pemuda terhadap ajaran Islam dan teladan Rasulullah SAW.

Acara ini diisi dengan ceramah agama oleh Ustad Muh. Al Gazali Amin, yang menyampaikan tentang pentingnya mengikuti teladan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, acara ini juga diisi dengan pembacaan shalawat Al Barzanji serta doa bersama dari Tim Marawis Pon Pes An Nahdlah Makassar.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kecintaan pemuda terhadap ajaran Islam dan teladan Rasulullah SAW, serta menjadi motivasi untuk menjadi pemuda yang berdaya dan berakhlak mulia. (*)