Ketua TP PKK Parepare Buka Sosialisasi Kelembagaan Gerakan PKK

- Redaksi

Kamis, 26 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan membuka kegiatan Sosialisasi Kelembagaan Gerakan PKK secara virtual. Kegiatan itu juga dihadiri Sekretaris TP PKK Kota Parepare Hj Aminah Thabran, Sekretaris Pokja I, II, III dan IV dan Sekretaris Kecamatan dan Kelurahan.

Kegiatan yang mengedepankan protokol kesehatan ini digelar di Gedung Balai Ainun, Kamis, (26/8/2021).

Ketua TP PKK Kota Parepare Hj Erna Rasyid Taufan mengatakan, kelembagaan gerakan PKK memiliki peran strategis untuk mendukung program-program pembangunan melalui gerakan massif dan terstruktur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“PKK sebagai mitra kerja pemerintah yang memiliki akses terdekat dengan sasaran keluarga dalam konsep pemberdayaan masyarakat. Olehnya itu gerakan PKK harus mengikuti perkembangan situasi dan kondisi,” ujar Erna, sapaan karib istri Taufan Pawe, Wali Kota Parepare.

Agenda Gerakan PKK 2021 hingga 2024 tambahnya, akan diimplementasikan setiap tahun melalui 10 program pokok PKK yang dilaksanakan oleh TP PKK di semua tingkatan, baik pusat maupun daerah.

Sementara, Sekretaris TP PKK Kota Parepare Hj Amina Thabran mengatakan, kegiatan sosialisasi ini merupakan program kerja TP PKK Kota Parepare yang dimotori oleh Sekretaris PKK Kota dengan melibatkan seluruh Sekretaris, baik tingkat Pokja maupun tingkat kecamatan dan kelurahan.

“Harapan kami dengan kegiatan ini apa yang menjadi kekurangan kita pada tahun lalu bisa kita perbaiki khususnya dalam hal kelembagaan dan administrasi PKK. Karena setiap tahun juga kita lakukan evaluasi dalam bentuk lomba, mudah-mudahan apa yang menjadi kekurangan tahun kemarin, bisa kita benahi pada tahun ini. Dan juga ada peningkatan SDM khususnya ibu-ibu Sekretaris PKK,”harap dia. (*)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru