Kepala BKN Makassar Apresiasi Kemajuan Kinerja dan Kepegawaian Parepare

- Redaksi

Kamis, 23 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional IV Makassar, Ir Agus Setiadi MSi, hadir di Kota Parepare untuk menyerahkan penghargaan BKN Award 2021 yang diraih Parepare, belum lama ini

Penghargaan itu diserahkan Agus Setiadi kepada Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim yang mewakili Wali Kota Parepare Dr HM Taufan Pawe di sela pembukaan Test Assessment/Potensi dan Kompetensi Pejabat Administrator, Pengawas, Pelaksana, dan Fungsional di Komplek Islamic Centre, Parepare. Rabu, 22/9/2021.

Pemkot Parepare dalam hal ini Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) meraih penghargaan nasional dalam dua kategori ajang BKN Award 2021 saat Rakornas Kepegawaian 2021, 1 Juli 2021.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penghargaan itu adalah juara 1 Kategori Impementasi Penilaian Kinerja (Pemerintah Kota Tipe B), dan juara 2 Kategori Perencanaan, Kebutuhan Pelayanan, Pengadaan, Kepangkatan dan Pensiun.

Agus Setiadi secara khusus mengapresiasi Parepare meraih dua penghargaan itu. Dia memuji kemajuan kinerja dan pelayanan kepegawaian di Parepare.

“Selamat untuk Kota Parepare mendapatkan dua penghargaan BKN Award. Terus berinovasi, pertahankan serta tingkatkan kinerja dan pelayanan kepegawaiannya,” puji Agus di hadapan Wawali Parepare Pangerang Rahim, Kepala BKPSDMD Parepare H Gustam Kasim yang mendampingi, serta jajaran BKPSDMD Parepare.

Atas penghargaan itu, Kepala BKPSDMD Gustam Kasim berterima kasih bimbingan dan arahan Wali Kota Parepare Dr HM Taufan Pawe, Wakil Wali Kota Pangerang Rahim, Sekda Kota Parepare H Iwan Asaad, serta seluruh ASN dan masyarakat Parepare atas dukungan dan kerja samanya dalam meningkatkan kualitas ASN dan mewujudkan birokrasi yang inovatif.

“Terima kasih atas segala bimbingan dan arahan Bapak Wali Kota Parepare, dan kerja keras dari Tim BKPSDMD Kota Parepare,” kata Gustam Kasim. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru