Beritasulsel.com – Kebakaran yang terjadi di Jalan Kandea Lorong 3, Kelurahan Penrang, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Sulsel, Jumat dini hari tadi (10/12/2021) sekitar pukul 04.10 wita, menelan korban jiwa.
Korban tewas adalah perempuan bernama Darawisa berusia 90 tahun, warga setempat. Selain merenggut korban jiwa, insiden itu juga menghangus dua unit rumah masing masing milik Darawisa dan tetangganya Firman (36).
Kapolres Pinrang, AKBP Arief Sugihartono kepada beritasulsel.com mengatakan, saksi mata pada kejadian tersebut bernama Dahria (50). Saat itu saksi bangun pada pukul 03.00 wita untuk sholat tahajjud, setelah itu saksi mendengar teriakan warga minta tolong
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saksi melihat keluar rumah dan melihat rumah milik Darawisa sedang terbakar. Saksi kemudian bersama warga memadamkan api menggunakan alat seadanya namun api semakin membesar dan menjalar ke rumah milik Firman.
“Sekitar Pukul 04.25 Wita 3 Unit Pemadam Kebakaran tiba di lokasi kejadian dan langsung memadamkan api,” ucap Arief.
Sekitar pukul 05.20 wita api berhasil dipadamkan dan setelah itu petugas Pemadam Kebakaran dibantu personil TNI – Polri melakukan penyisiran TKP lalu ditemukanlah Darawisa dalam keadaan tewas serta hangus terbakar.
Penyebab insiden kebakaran tersebut diduga dari korsleting arus pendek listrik. Kerugian ditaksir mencapai 250 juta rupiah dengan rincian, Firman 100 juta dan Darawisa 250 juta.
“Kendati demikian, saat ini kebakaran maut tersebut dalam penanganan personel Polres Pinrang,” pungkas Arief.
Editor: Heri