Jelang Laga Uji Coba PSM Makassar, Disporapar Parepare Bekerja Hingga Larut Malam

- Redaksi

Rabu, 1 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare terus melakukan pembenahan Stadion Gelora BJ Habibie.

Melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata, pembenahan stadion kebanggaan masyarakat Kota Parepare itu dilakukan dari pagi hingga larut malam.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kota Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan bahwa pembenahan tersebut untuk persiapan laga uji coba PSM Makassar melawan Sulut United yang rencananya bakal dihelat pada tanggal 6 Juni 2022 dan demi mewujudkan Stadion Gelora BJ Habibie sebagai Home Base PSM Makassar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sambut baik keinginan Bapak Wali Kota bersama PSM Makassar untuk bermarkas di Kota Parepare, maka untuk mewujudkan hal tersebut kami melakukan pembenahan kebutuhan dasar wujudkan stadion ini layak menjadi Home base PSM,” ucap Hamka.

“Untuk pembenahan lapangannya kami melibatkan beberapa dinas terkait, antara lain PUPR, Damkar, DLH dan juga UPTD PJU, ini dilakukan secara terintegrasi agar capaian dan kesiapan lapangan jelang laga uji coba bisa dimaksimalkan,” ungkapnya.

Dirinya optimis kondisi stadion hingga dilaksanakan laga uji coba ini, bisa diwujudkan dengan baik, dan laga uji coba tersebut bisa digelar di Kota Kelahiran BJ Habibie ini.

“Kita sambut baik laga uji coba ini, dan Insya Allah seluruh masyarakat Kota Parepare akan mendoakan pelaksanaan laga uji coba ini berhasil digelar di Kota Parepare,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Gelar PHS Periode 1 Tahun 2024, BRI Cabang Parepare Siapkan Puluhan Hadiah Menarik bagi Nasabah
Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare
Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare
Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan
BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan
Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT
Perwira AL Lantamal XII/PTK Raih Gelar Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas
Relawan AAS Community Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Maros, Barru, Pangkep, dan Makassar

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:40

Influencer Apresiasi Kepemimpinan Taruna Ikrar, Tegaskan Sesuai Aturan Hukum Hanya BPOM Bisa Approved Uji Lab Skincare

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:36

Andi Amar Ma’ruf Yakin Kepemimpinan Tasming Hamid Akan Majukan Parepare

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:16

Terobosan Taruna Ikrar, BPOM Siap Bangun Sekolah Kedinasan

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:30

BPOM-Kemenhan Komitmen Dorong Kemandirian Obat dan Pangan

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:02

Tim ANDALAN SULSEL PEDULI Terus Support Warga Terdampak Bencana di NTT

Berita Terbaru