Jasa Raharja Kota Parepare Lakukan MOU Dua Rumah Sakit, Ini Tujuannya

- Redaksi

Senin, 29 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – PT Jasa Raharja sebagai perusahaan yang diberikan amanah oleh pemerintah sebagai pelaksana UU No. 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang dan UU NO. 34 Tahun 1964 tentang Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan, tak henti-hentinya terus memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Salah satunya adalah menjalin kerjasama dengan sejumlah rumah sakit.

PT Jasa Raharja Cabang Parepare, Senin, 29 Maret 2021 telah melakukan penandatanganan MOU kerjasama dengan 2 RSU dalam sehari diantaranya Rumah Sakit HJ. Puang Sabbe Enrekang dan RS Khadijah Pinrang.

Kerjasama itu ditandatangani langsung oleh Kepala Perwakilan Jasa Raharja Kota Parepare Alwin Bahar,SH, dengan Direktur Utama RSU Hj Puang Sabbe Enrekang, Dr. Sri Siswaty Zainal, M.adm.Kes, sedangkan RS Khadijah Pinrang ditandatangani oleh Direktur Utamanya yaitu Dr. Syamsir Usman, Mars.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tujuan dari kerjasama ini adalah untuk mempercepat proses penanganan korban kecelakaan lalu lintas yang mengalami luka-luka dan dirawat di rumah sakit,” ucap Alwin.

“Jadi nantinya setiap korban kecelakaan yang terjamin Jasa Raharja akan langsung diterbitkan surat jaminan, sehingga korban tidak perlu lagi mengeluarkan biaya secara tunai, karena disini kami dari PT Jasa Raharja sudah menambahkan biaya perawatan maksimal 20 juta,” ungkapnya.

Ia juga mengimbau kepada setiap korban kecelakaan lalu lintas untuk segera melaporkan setiap kejadian kecelakaan lalu lintas ke kantor Polisi setempat,

“Karena laporan Polisi menjadi dasar bagi kami untuk menerbitkan Surat Jaminan,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari
Nilai Aplikasi AJPAR Lebih Unggul, Cendekiawan ICMI Orda Parepare Segera Download dan Lakukan Top Up

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Kamis, 21 November 2024 - 19:22

Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB

Berita Terbaru