Surabaya – Kecelakaan lalu lintas yang terjadi di tol Surabaya – Mojokerto (Sumo) tepatnya di KM 716 + 800 Desa Sidorejo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, telan dua korban jiwa, Kamis (27/9/2018) Malam.
Informasi yang dihimpun, kedua korban adalah istri dan ajudan Kapolres Tulung Agung, AKBP Tofik Suhendar. Kedua korban diketahui bernama Nyonya Anggi dan ajudan Kapolres bernama Lutfi berpangkat Bripda.
Kasat Lantas Polres kota Mojokerto, AKP Edwin Nathanel kepada wartawan membenarkan informasi itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Nathanel mengatakan, kendaraan Landcruiser berplat dinas yang ditumpangi oleh Kapolres bersama istri dan ajudannya dikemudikan oleh Bripda Tommy melaju dari arah Timur ke Barat mendahului dari sisi sebelah kanan kendaraan truck didepannya kemudian oleng kekiri.
“Saat tiba di TKP mobil tersebut menabrak dari arah belakang kendaraan truck tangki tronton Hino Nopol L-9490-UR yang dikemudikan oleh Sugiyo yang berjalan searah didepannya” sebut Natahel mengurai kronologi kejadian.
Akibatnya, sambung Nathanel, Nyonya Anggi bersama Bripda Lutfi meninggal dunia sementara Kapolres Tulung Agung mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke IGD Rumah Sakit Citra Medika sementara Bripda Tommy mengalami luka ringan.
Saat ini peristiwa kecelakaan maut tersebut sedang dalam penanganan Satuan Lalu Lintas Polresta Mojokerto.