Beritasulsel.com – Hingga hari Kamis (24/1/2019) Sebanyak 29 korban meninggal dunia akibat longsor dan banjir yang terjadi di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, sudah ditemukan.
Menurut Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan yang ditemui awak media Kamis kemarin, tim masih terus melakukan pencarian korban karena.
Karena kata dia, kemungkinan masih ada korban lainnya yang belum ditemukan dan teridentifikasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami akan terus melakukan pencarian korban longsor, karena jangan sampai ada yang belum teridentifikasi,”
Berikut identitas 29 korban meninggal dunia yang berhasil ditemukan sejak Selasa (22/1/2019) :
1. Hari Pertama
– Akram Al Yusran (3) warga Kelurahan Pangkabinanga
– Rizal Lisantrio (48) warga BTN Batara Mawang
– Sarifuddin
– Daeng Baji warga Kecamatan Bungaya
– Sri Hastuti, warga Kecamatan Malino
– Lebang, warga Kecamatan Bungaya
2. Hari Kedua
– Nur Janna Djalil (70) warga Kompleks BTN Zigma
– Yuni (11) warga Kecamatan Manuju
– Nurkifayah (21) warga Kecamatan Manuju
– Daeng Sada (65) warga Kecamatan Manuju
– Lina (29) warga Kecamatan Manuju
– Ulfa (2) warga Kecamatan Manuju
3. Hari Ketiga
– Warga Kecamatan Bungaya
1. Hamzah Bin Nuru
2. Erlangga
3. Mutung Daeng Kasma
4. M.Iksan
5. Karimuddin
6. Bonto Bin Baso
7. Daeng Tola
8. Daeng Bola
9. Hamsir
10. Aldi
11. Daeng Jarung
12. H.Naha
13. Saeni
14. Tino Bin Leo
– Warga Kecamatan Manuju
1. Rahmatia (41)
2. Asni (35)
3. Ana (11)