Beritasulsel.com – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, dikabarkan membuka penggalangan donasi untuk pengadaan alat pelindung diri (APD) tenaga medis.
Bendahara IDI Cabang Pinrang, dr. Lenny, yang dikonfirmasi awak media melalui aplikasi whatsApp membenarkan hal itu.
“Benar pak kami melakukan aksi penggalangan donasi APD (Alat Pelindung Diri) tenaga medis,” ucap Lenny, Jum’at (27/03).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lenny menyebut, donasi APD tersebut bertujuan untuk memberikan kontribusi terkait merebaknya Virus Corona atau Covid-19.
Karena kata Lenny, stok APD disetiap Puskesmas sangat terbatas, untuk itu pihaknya membuka donasi untuk membantu para tenaga medis
“Untuk bantuan donasi berupa APD bisa langsung di konfirmasi ke IDI Cabang Pinrang atau menghubungi kontak kami di 0852 9975 4814” pungkasnya.
Laporan: Har