Bantaeng, Sulsel – Sebanyak kurang lebih 116 admin pengelola PPID dari tingkat OPD sampai dengan tingkat desa, hadir memadati Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng dalam rangka mengikuti Rapat Koordinasi dan Bimbingan Teknis PPID dengan tema “Eksistensi dan Penguatan Fungsi PPID Kabupaten Bantaeng”, yang dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kab. Bantaeng, Abdul Wahab, didampingi Kepala Dinas Kominfo SP, H. Subhan dan Kabid Humas Diskominfo, A. Sukmawati. Kamis, (27/7/23).
Antusiasme peserta terlihat jelas ketika mengikuti kegiatan tersebut, yang mana memang sedikit berbeda dengan Rakor di tahun-tahun sebelumnya.
Rijal Djamal, seorang youtuber dan content kreator ternama menjadi salah satu pengisi acara pada kesempatan itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutan Bupati yang dibawakan oleh Sekda Bantaeng, disebutkan bahwa informasi yang terpublikasi ke masyarakat harus melembaga, jangan sampai tidak ada saluran untuk mendapatkan informasi yang tepat, dengan adanya PPID inilah merupakan saluran yang tepat untuk mendapatkan informasi.
“Saya pertegas kembali komitmen bersama dalam mewujudkan pembangunan Kabupaten Bantaeng yang didukung oleh upaya-upaya kita bersama dalam mewujudkan Kabupaten Bantaeng menjadi kabupaten daerah yang sinergis, informatif dan transparansi”, ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo SP Kab.Bantaeng, H. Subhan, menyebutkan bahwa akan terus ada upaya-upaya inovatif dalam pelaksanaan PPID di tahun-tahun berikutnya.
“Untuk tahun ini, kami membagikan rompi kepada para admin PPID sebagai wujud komitmen Pemerintah Daerah dalam mengedepankan transparansi informasi publik”, tuturnya.
*(Humas Pemkab Bantaeng).