Beritasulsel.com – Bupati Sinjai menggelar Coffee Morning bersama beberapa jurnalis yang ada di Kabupaten Sinjai. Kegiatan tersebut berlangsung di Cafe Aa Jalan Persatuan Raya, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan. Senin, 27/1/2020.
Kegiatan yang mengangkat tema “Membangun Sinergitas Pemerintah dan Media” itu turut dihadiri oleh sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkab Sinjai.
Berbagai macam pembahasan yang disampaikan pada kegiatan tersebut. Salah satunya, mengenai produk lokal Kabupaten Sinjai berupa makanan ringan yang terbuat dari Jagung dan gula merah, Jihan (Jipang Khas Sinjai).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Jihan merupakan produk asli warga Dusun Pao pao, Desa Palangka, Kecamatan Sinjai Selatan yang dirintis oleh Ato Sabang sejak Oktober 2019 lalu.
Menurut Ato, produk yang dirintisnya telah mampu dipasarkan dibeberapa kabupaten di Sulawesi Selatan. Bahkan, hingga ke luar provinsi. Namun demikian, Ato berharap ada bantuan dari Pemkab Sinjai minimal berupa bimbingan agar usaha yang dirintisnya itu dapat berkembang dengan baik.
“Selama saya rintis sejak Oktober 2019 lalu, saya sangat berharap sekali ada bantuan pemerintah apalagi tenaga kerja yang saya butuhkan banyak ditambah lagi produksi perhari ribuan bungkus”, ucap Ato.
“Bahan baku yang dibutuhkan berupa Jagung 150 kg perhari dan gula merah 50kg/perhari,Tenaga kerja 20 0rang. Dipasarkan di Kabupaten Gowa,Takalar, Jenneponto, Bantaen, Selayar, dan Bulukumba”, urai Ato.
Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa sangat mengapresiasi usaha tersebut. Menurutnya, melalui usaha itu, banyak masyarakat yang akan memiliki pekerjaan.
“Itu merupakan ide kreatif masyarakat apalagi menggunakan banyak tenaga kerja. Saya minta kepada OPD terkait harus kasih pembinaan dan bimbingan supaya usahanya bisa berkembang dan maju”, ucap Andi Seto. (Sambar)