Erna Rasyid Taufan Ajak Menabung di Lazismu 

- Redaksi

Jumat, 25 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Ketua Lazismu Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan mengajak masyarakat muslim yang ingin berqurban di tahun 1442 H atau Idul Adha 2021 mendatang melalui program “Tabung Kurbanmu”.

“Program Tabung Kurbanmu ini merupakan program Lazismu Parepare yang dapat dilakukan dengan menabung secara rutin,” ujar Erna Rasyid Taufan.

Secara teknis, Sekretaris Lazismu Parepare, Syaiful Amir, mengatakan upaya ini untuk memudahkan kaum muslimin yang ingin berkurban secara terencana, dan tidak secara insidentil.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi program ini, dengan cara menabung setiap bulan melalui rekening lazismu. Jadi lazismu hanya sebagai fasilitator untuk menghimpun dana-dana yang mempercayakan kurbannya kepada kami, dan lazismu  juga yang akan mencarikan kelompok-kelompok dimana ada 7 orang setiap kelompok,” jelas Syaiful.

Syaiful menambahkan, program Tabungan Kurbanmu ini dilakukan untuk menggerakkan roda ekonomi umat islam di kalangan peternak, baik ternak sapi maupun ternak kambing.

“Kita ingin agar semakin banyak orang yang mendapatkan kemuliaan itu, bukan hanya orang kaya tapi orang yang tidak kaya tapi dengan merencanakan kurban. Selain itu, bisa mendapatkan hewan kurban lebih sehat baik dari sisi syariatnya maupun sisi kesehatannya, agar akan ada berdiri sentra-sentra penggemukan ternak sapi atau kambing. Dan yang lebih penting adalah, roda ekonomi bergerak di kalangan umat islam. Karena  kurban yang kita kelola selama ini secara tradisional, itu masing-masing keluarga /kelompok, sehingga efek ekonominya tidak terasa. Nah kita ingin mengkonsolidasi kekuatan ekonomi sehingga dana umat itu bisa bergerak di kalangan umat islam itu sendiri,” urainya.

Untuk target program Tabungan Kurbanmu di tahun 2021 mendatang, Lazismu menarget 50 ekor sapi, belum termasuk kurban dari kantor-kantor layanan Lazismu yang berbasis Masjid yang mempercayakan kurbannya lewat Lazismu.

“Kita menargetkan khusus program ini, yaitu 50 ekor sapi. Tapi selain itu banyak teman-teman khususnya dari kantor Lazismu yang di Masjid-masjid itu kita target 80 ekor sapi. Namun ini mengalami penurunan akibat Pandemi Covid-19,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru