Beritasulsel.com – Pasien positif Covid-19 di Parepare bertambah menjadi 22 orang. Hal itu diungkapkan Walikota Parepare yang juga Ketua Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19, HM Taufan Pawe saat menyambut Kunker Danrem 141/TP, Brigjen Djashar Djamil di Posko Induk Covid-19, Barugae Rumah Jabatan Walikota. Kamis, 14/5/2020.
Menurut Taufan Pawe, penambahan pasien Positif tersebut berasal dari beberapa Klaster yang menjadi titik penyebaran Covid-19 di Parepare.
“Data yang kami terima bahwa dari Klaster Kapurung terdapat 11 positif Covid-19, 5 diantaranya sudah dinyatakan sembuh. Berikutnya dari Klaster Pasar Lakessi yang awalnya hanya satu orang dinyatakan positif namun kemudian terjadi transmisi lokal dari pasien positif itu yang membuat anak, cucu dan cicitnya juga dinyatakan positif Covid-19”, ucap Taufan Pawe.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dari 22 pasien positif itu, ada 2 pasien dari Klaster Al Kautsar dan 1 dari Klaster Lakessi yang dirawat di RS Sumantri”, jelasnya.
Diketahui dari data Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 per tanggal 13 Mei 2020, pasien OTG sebanyak 1.111 orang, PDP sebanyak 100 orang, PDP sebanyak 43 orang dan positif sebanyak 22 orang. (RIS/BSS)