GOWA, Beritasulsel.com — Hujan yang mengguyur wilayah Sulawesi Selatan pada Selasa 22 Januari 2019 membuat sejumlah daerah waspada Banjir.
Di Kabupaten Gowa hujan yang berintensitas tinggi mengakibatkan banjir di beberapa area, dari banjir sedang hingga parah melanda beberapa kawasan.
Imbas dari hujan lebat juga berdampak pada bendungan Bili-Bili di Gowa yang saat ini ditingkatkan statusnya menjadi Waspada.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bupati Gowa, Andan Purichta Ihsan bahkan mengimbau masyarakat agar segera menjauhi atau mengungsi dari aliran hilir Bendungan Bili-Bili.
“Masyarakat Gowa & sekitarnya yang saya cintai, saya ingin infokan bahwa kondisi bendungan Bili-Bili saat ini di tetapkan menjadi WASPADA karena ketinggian air sdh 101,36 meter,” kata Andnan, yang himbauan ini juga di postingnya di beberapa akun Sosmed, Selasa (22/01/2019).
Lanjut Adnan menyampaikan, saat ini dilakukan pembukaan pintu air di Bendungan yang tentu akan berdampak Banjir yang cukup tinggi.
“Olehnya itu Saya menghimbau agar masyarakat mengungsi dulu dari aliran hilir bendungan Bili-Bili, sambil kita sama sama berdoa kapada Allah SWT agar curah hujan normal kembali dan kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT.. Amiinnnn!,” Ucapnya.