Aliansi Pemuda Desa Kanrung Audiens dengan Komisi III DPRD Sinjai, ini yang Dibahas

- Redaksi

Kamis, 12 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aliansi Pemuda Desa Kanrung Saat Audiens dengan Komisi III DPRD Sinjai

Aliansi Pemuda Desa Kanrung Saat Audiens dengan Komisi III DPRD Sinjai

Beritasulsel.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sinjai melalui Komisi III DPRD, Audiens bersama Aliansi Pemuda Desa Kanrung yang berlangsung di Ruang Rapat DPRD, Rabu (11/12/19).

Audiens tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi III H. Bahar didampingi Anggota DPRD lainnya Zainal Abidin Hasnur, M. Takdir, Ardiansyah, Mappahakkang, Zulkifli, Kamrianto, A. jusman, Abrachman, Darwis, Drs. Akmal, Darna, dan Nurbaeti serta turut dihadiri Pemuda Aliansi Desa Kanrung.

Pada audiens tersebut, Ketua Aliansi Pemuda Desa Kanrung Irfan, menyampaikan apa yang menjadi aspirasinya dan meminta Dewan agar segera memperbaiki jalan rusak yang berada di Kecamatan Sinjai Tengah karena jalan tersebut merupakan akses jalan lintas Kecamatan yaitu bisa menghubungkan dan menghemat waktu dari Kecamatan Sinjai Tengah ke Kecamatan Bulupoddo, Jalan lintas Desa/Kelurahan yaitu dari Desa Kanrung, Desa Saohiring, Desa Matunru Tellue dan Kelurahan Lappadata.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya berharap kepada Anggota Dewan yang baru terpilih ini untuk bekerja dengan maksimal dan memprioritaskan apa yang menjadi keresahan masyarakat selama ini”, ucap Irfan.

Sementara itu Anggota DPRD Sinjai yang juga Anggota Banggar, Mappahakkang, menjelaskan bahwa jalan tersebut sudah dibahas bersama antara Pemerintah Daerah dan DPRD dalam rapat Paripurna dan hasilnya jalan tersebut akan terealisasi pada tahun 2020.

“Jalan tersebut insyaallah akan terealisasi di tahun 2020 dan sudah ada di Dokumen APBD, dan tidak ada seorangpun yang bisa merubah Dokumen tersebut jadi adik-adik tidak usah khawatir”, kata Mappahakkang.

Atas pernyataan tersebut, H. Bahar selaku Pimpinan Rapat mengambil Kesimpulan bahwa apa yang menjadi Audiens pada hari itu sudah terselesaikan karena jalan tersebut sudah ada di APBD tahun 2020 dan akan terealisasi. (Sambar)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru