Beritasulsel.com – Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Pilpres 2024 untuk Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran, A. Adrianti Latippa Karaeng Rita didampingi Ketua DPC Gerindra Bantaeng Didik Sugiharto, melaksanakan Deklarasi pertanda dimulainya Kampanye Serentak se-Indonesia untuk Pemilihan Presiden 2024-2029.
Deklarasi Kampanye serentak yang dilakukan se-Indonesia ini, untuk Kabupaten Bantaeng dilaksanakan di Pondok Pesantren As’Adiyah Kaloling. Selasa, (28 Nopember 2023).
Ketua TKD Bantaeng A. Adrianti Latippa Karaeng Rita didepan ratusan pemilih pemula mengatakan bahwa tahapan Kampanye Pilpres 2024 dimulai pada hari ini hingga 75 hari kedepan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami dari Tim Kampanye Daerah akan roadshow di Bantaeng dan melakukan edukasi, visi dan misi serta semua program Prabowo-Gibran kepada masyarakat,” ungkap Ketua TKD Bantaeng A. Adrianti Latippa Karaeng Rita.
Ditempat yang sama, Ketua DPC Gerindra Bantaeng Didik Sugiharto mengatakan bahwa di Pilpres 2024 ini, kami bersatu bersama 9 Partai Politik dalam koalisi Indonesia Maju.
“Kita mau negera ini kedepannya itu maju. Dan itu ada dalam program Prabowo-Gibran jika diberikan amanah oleh rakyat Indonesia sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029,” kata Ketua DPC Gerindra Bantaeng.
Ketua DPC Gerindra Bantaeng ini kepada Beritasulsel.com juga mengatakan bahwa susunan kepengurusan Tim Kampanye Daerah sudah siap dan sudah di laporkan ke Tim Kampanye Nasional dan Tim Kampanye Provinsi Sulawesi Selatan.
“Insya Allah, dengan kerja keras dan kerja solid semua partai politik pengusung. Kita bisa memenangkan pasangan Prabowo-Gibran dengan target 70% dan satu putaran Pilpres 2024,” ucap Ketua DPC Gerindra Bantaeng Didik Sugiharto.
Setelah Deklarasi Kampanye Pilpres 2024 dilakukan, Ketua TKD bersama Ketua DPC Gerindra Bantaeng dan pengurus Partai Politik pengusung Capres-Cawapres Prabowo-Gibran membagikan ratusan makanan siap santap dan minuman susu kepada santri Ponpes As’Adiyah Kaloling.