Bahayakan Pengendara, Pemkot Parepare Tambal Jalan Berlubang di Jendral Sudirman

- Redaksi

Rabu, 11 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas PUPR melakukan memelihara rutin di sepanjang Jalan Jendral Sudirman. Pasalnya, jalanan tersebut sudah banyak yang berlubang.

Tim pemeliharaan jalan Dinas PUPR Kota Parepare terlihat sudah menambal sejumlah lubang. Terutama yang diameternya lumayan besar.

Sekretaris Dinas PUPR Kota Parepare, Anasdar menjelaskan, pemeliharaan itu masuk dalam anggaran rutin. Timnya menfokuskan menambal yang jalan dianggap membahayakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Lubang besar dan membahayakan. Itu kita prioritaskan. Salah satu contohnya di depan salon itu. Tim kami akan terus berupaya bekerja maksimal,” jelasnya, Selasa (10/01/2023).

Selama proses pemeliharaan, sambung Anasdar, pihaknya juga akan memasang papan berbicara. Gunanya untuk menginformasikan ke warga dan penggunaan jalan agar berhati-hati.

PPTK Dinas PUPR Parepare, Khaeruddin menambahkan, proses memelihara jalan tersebut sebenarnya sudah berjalan sejak sepekan lalu. Hanya saja, kondisi cuaca yang tidak bisa diprediksi mengakibatkan progres penambalan jalan sedikit terhambat.

“Aspal kalau tidak kering betul kemudian terkena air akan cepat rusak. Itu juga jadi kendala. Tapi tim kami akan terus bekerja. Yang agak dalam, kita cor,” tambah Khaeruddin.

Intensitas lalulintas yang terbilang cukup tinggi di Jalan jendral Sudirman mengharuskan Tim Pemeliharaan Jalan Dinas PUPR Kota Parepare harus bekerja maksimal menambal jalan. Apalagi, dalam waktu dekat PSM Makassar kembali akan bertanding di Kota Parepare. Otomatis, Jalan Jendral Sudirman akan dilalui suporter.

“Kita akan maksimalkan pekerjaan. Insya Allah Minggu ini kita upayakan bisa meminimalisir lubang yang dianggap membahayakan,” imbuhya. (*)

Berita Terkait

Dukung Kelancaran Pilkada, PAM Tirta Karajae Parepare Tutup Layanan pada Hari Pencoblosan
Berjuang dengan Keterbatasan, Persipare U-15 Harus Tersingkir di Perempat Final Soeratin Cup
Jajaran RSUD Andi Makkasau Parepare Ikuti Upacara Hari Kesehatan Nasional ke-60
Penjelasan Kadis Kominfo Parepare Adanya Sorotan DPR Penggunaan Anggaran Media
DPR Sorot Kominfo Parepare, Anggaran Hingga September namun Media Hanya Dibayar Hingga Juni 2024
Komitmen PAM Tirta Karajae Parepare Jaga Netralitas Pilkada 2024
Mahasiswa Desak Transparansi Utang Pemkot Parepare
DPRD Parepare Soroti Jabatan Dewas PDAM Tirta Karajae, Bakal Gelar RDP

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 07:04

Dukung Kelancaran Pilkada, PAM Tirta Karajae Parepare Tutup Layanan pada Hari Pencoblosan

Jumat, 15 November 2024 - 05:00

Berjuang dengan Keterbatasan, Persipare U-15 Harus Tersingkir di Perempat Final Soeratin Cup

Rabu, 13 November 2024 - 07:21

Jajaran RSUD Andi Makkasau Parepare Ikuti Upacara Hari Kesehatan Nasional ke-60

Selasa, 12 November 2024 - 02:14

Penjelasan Kadis Kominfo Parepare Adanya Sorotan DPR Penggunaan Anggaran Media

Senin, 11 November 2024 - 17:58

DPR Sorot Kominfo Parepare, Anggaran Hingga September namun Media Hanya Dibayar Hingga Juni 2024

Berita Terbaru