Duta Lingkungan Hidup Parepare 2022 Resmi Terpilih

- Redaksi

Rabu, 10 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare 2022, resmi terpilih setelah melalui beberapa rangkaian tahapan.

Juara 1 Putra Duta Lingkungan Hidup Parepare diraih Asnun, mahasiswa UIN Alauddin Makassar, dan juara 1 Putri Duta Lingkungan Hidup Parepare, Sri Aulia Putri, mahasiswi Universitas Negeri Makassar (Kampus V UNM Parepare). Sri Aulia Putri juga merupakan Duta Generasi Berencana (GenRe) Parepare.

Menjadi Duta Lingkungan Hidup, putra putri terbaik Parepare ini akan bertugas untuk membangun kolaborasi mengkampanyekan mengenai pentingnya cinta dan peduli terhadap lingkungan sekitar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Harapan ini diungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare, Budi Rusdi, sekaligus mengucapkan selamat kepada para Duta Lingkungan Hidup yang terpilih.

“Selamat kepada Ikatan Duta Lingkungan Hidup Parepare yang telah melaksanakan pemilihan Duta Lingkungan Hidup Parepare 2022, dan selamat kepada adik-adik Duta Lingkungan Hidup yang terpilih. Saatnya berkolaborasi kampanyekan pentingnya pelestarian lingkungan hidup,” pesan Budi Rusdi.

Tahapan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup Parepare berlangsung sejak 11 Juli 2022 hingga 6 Agustus 2022.

Para finalis melewati beberapa rangkaian kegiatan dan penyaringan yang diawali dengan pendaftaran, seleksi berkas, karantina (pemberian materi) hingga grand final. Terdapat enam pasang finalis yang kemudian memperebutkan posisi top 3, best talent, dan best influencer.

Dalam grand final, finalis tampil berorasi dan Q&A, kemudian dinilai dan dirangkaikan dengan hasil penilaian semasa karantina, hingga menghasilkan Duta Lingkungan Hidup terpilih.

Tema kegiatan adalah The Role of Inclusive Youth In Sustainable Liveable Planet, yang puncaknya berlangsung di Balai Ainun Habibie Parepare pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

Top 3 Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare 2022

Juara 1 Putra
Asnun (UIN Alauddin Makassar)

Juara 1 Putri
Sri Aulia Putri (Universitas Negeri Makassar)

Runner Up 1 Putra
Sultan Fathulhaq (Universitas Hasanuddin)

Runner Up 1 Putri
Andi Nuraliyah Aini (Universitas Hasanuddin)

Runner Up 2 Putra
Hamdani Amdal (SMKN 2 Parepare)

Runner Up 2 Putri
Elsha Wulandari (IAIN Parepare)

Best Talent Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare 2022
Fitrah Ramadhani (IAIN Parepare)

Best Influencer Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare 2022
Naufal Azhar Arsyad (MAN 1 Parepare)

(*)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru