(Kapolrestabes saat menggelar konfrensi pers, foto:ist)
Beritasulsel.com – Berita Kota Makassar, Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Makassar, Kombes Pol. Wahyu Dwi Ariwibowo, menggelar konfrensi pers terkait pengungkapan pelaku pencurian disertai kekerasan, di Mapolrestabes Makassar, Rabu (21/11/2018).
Kombes Wahyu yang baru saja menjabat itu mengatakan, bahwa ada dua pelaku pencurian disertai kekerasan (curas) yang berhasil pihaknya amankan. Kedua pelaku yang diamankan di wilayah Polsek Biringkanaya, kata dia, masing masing berinisial AM (18), dan NYD (31).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pelaku dalam menjalankan aksinya, sebut Wahyu, adalah berpura pura sebagai petugas kepolisian lalu menahan pengendara sepeda motor lalu diperiksa surat surat kelengkapannya, setelah itu korban digeledah dan apabila ada barang berharga korban ditemukan,
“Pelaku ambil, lalu melarikan diri” Urai Kombes Wahyu
Pelaku, kata dia, terbilang sadis karena apabila korbannya melawan dan tidak memberikan barang miliknya, maka pelaku tidak segan segan melukai bahkan korban langsung ditebas dengan menggunakan parang.
Dia juga menerangkan bahwa berdasarkan pengakuan para pelaku, aksinya telah dijalankan di empat lokasi yang berbeda di Kecamatan Biringkanaya. Dan setiap beraksi, mereka hanya berdua dan sambil membawa senjata tajam jenis parang.
“Sudah empat kali beraksi dan kini para pelaku bersama barang bukti sebilah parang telah diamankan di Mapolrestabes Makassar untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya. (BSS)