Hanya Untuk Foya-foya, 4 Pria ini Nekat Jadi Pencuri

- Redaksi

Senin, 29 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar – Personel Resmob Polsek Panakkukang resor kota besar Makassar kembali menangkap empat orang pelaku pencurian dengan pemberatan di Jalan Abdullah Dg Sirua (Abdesir), Kota Makassar, Minggu (28/10/2018) malam, sekira pukul 23.30 Wita.

Keempat anak remaja ini masing-masing berinisial JU (15), warga Jalan Abdullah Dg Sirua, KA alias Kahar (18) warga Gowa, MU alias Baba (18) warga Gowa dan RA alias Raul (18) warga Gowa.

Keempat pelaku, kata Kapolsek Panakukang Kompol Ananda Fauzi Harahap, merupakan komplotan pencuri spesialis rumah kosong. Mereka ditangkap disaat sedang berada ditempat perkumpulannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah tertangkap dan dilakukan introgasi, mereka mengakui perbuatannya telah melakukan pencurian di rumah kosong dengan mencungkil pintu rumah korban menggunakan parang.

“Setelah berhasil masuk, mereka langsung menggeledah kamar korban dan mencungkil lemari menggunakan sendok kemudian langsung mengambil barang korban” sebut Kompol Ananda, Senin (29/10/2018)

Barang hasil curian para pelaku, sambung Ananda, pelaku gunakan untuk berfoya foya salah satunya menghibur diri seperti karaoke.

Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa tiga buah handphone, sebilah parang, sendok dan uang tunai Rp 500 Ribu.

“Saat ini para pelaku telah diamankan di Mapolsek Panakkukang untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut” tutupnya.

Berita Terkait

Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya
Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”
Penjual Sate di Maros Bunuh Penagih Utang
Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”
Kejaksaan Negeri Bantaeng Musnahkan Barang Bukti Hasil Tindak Pidana Periode Maret – Oktober 2024
Kasus Pembusuran Terhadap Oknum Wartawan Media Online dan Wiraswasta di Bantaeng, Keluarga Korban: “Kami Sudah Laporkan ke Polisi”
Kedapatan Bawa Sabu 4 Gram dan Melawan Petugas, SY Diamankan Tim Sarkodes Sat Narkoba Polres Bantaeng
Wartawan dan Wiraswasta Kena Busur di Dua Tkp Berbeda, Warganet: “Bantaeng Tidak Aman”

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:47

Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya

Minggu, 24 November 2024 - 13:46

Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”

Rabu, 13 November 2024 - 15:49

Penjual Sate di Maros Bunuh Penagih Utang

Sabtu, 9 November 2024 - 00:16

Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”

Kamis, 7 November 2024 - 13:02

Kejaksaan Negeri Bantaeng Musnahkan Barang Bukti Hasil Tindak Pidana Periode Maret – Oktober 2024

Berita Terbaru