Beritasulsel.com – Kapolsek Keera Resort Wajo, Iptu Nasrul bersama Ketua Bhayangkari Ranting Keera, gelar Bakti Sosial (Baksos) bagi bagi sembako kepada warga yang kurang mampu, Rabu (08/04/2020).
Tiga rumah warga yang dikunjungi dan diberi bantuan, antara lain, Nuhung berusia 72 tahun warga Lingkungan Lajope, Kelurahan Ballere. Amma (69) dan Mappiasse (67), warga Dusun Latappareng, Desa Inrello, Keera.
Ketiganya tergolong warga kurang mampu. Nuhung sudah tidak mampu lagi mencari nafkah, selain umurnya yang sudah uzur, tangannya juga cacat. Amma dan Mappiasse pun demikian, keduanya adalah janda tua yang tidak bisa lagi mencari nafkah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepada wartawan Nuhung mengatakan sangat bersyukur dan berterima kasih atas kemurahan hati Kapolsek Keera telah membantu warga yang tidak mampu di tengah tengah wabah corona ini.
“Saya sangat bersyukur atas kepedulian pak Kapolsek Keera dan Ibu Bhayangakri atas pemberian ini,” ucap Nuhung.
Sementara itu, Kapolsek Keera mengatakan bahwa kegiatan untuk membantu warga jauh jaih sebelumnya memang telah direncanakan namun baru dapat terlaksana.
“Kegiatan ini memang sudah kami rencanakan dan Alhamdulillah dapat kami lakukan. Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi warga, Amin,” ucapnya.