Kepemilikan Akta Kelahiran Anak Tertinggi di Sulsel, Pemkot Parepare Raih Penghargaan

- Redaksi

Kamis, 14 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Setelah meraih penghargaan dari Kementerian PAN dan Reformasi Birokrasi sebagai SKPD dengan nilai sangat baik, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Parepare kembali meraih penghargaan dari Provinsi Sulsel.

Tidak tanggung tanggung, piagam penghargaan tersebut ditandatangani langsung oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah dengan predikat kota yang memiliki Akta Kelahiran Anak tertinggi di Sulsel.

Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pemanfaatan Data, Adi Hidayah Saputra mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan buah dari kerja keras jajaran Disdukcapil Kota Parepare.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Parepare, Saifullah, SIP mengatakan bahwa Disdukcapil Parepare sudah banyak berbenah dan memperbaiki segala aspek untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik sehingga penduduk yang mengurus penerbitan dokumen kependudukannya, bisa menunggu dan selesai saat itu juga.

”Kami sudah target maksimal 10 menit dokumen penduduk yang bersangkutan sudah selesai,” ujar Saifullah.

Saifullah menambahkan bahwa terkait peningkatan kepemilikan Akta Kelahiran khususnya Akta Kelahiran Anak, ada beberapa langkah yang sudah dilakukan, di antaranya kerja sama dengan Puskesmas dan Rumah Sakit dalam rangka percepatan kepemilikan akta kelahiran anak baru lahir. Bekerjasama dengan Dinas Sosial/Pekerja Sosial untuk pemenuhan kepemilikan akta kelahiran anak rentan Adminduk seperti anak terlantar, anak di panti asuhan dan anak berhadapan dengan hukum.

Perekaman dan penerbitan dokumen kependudukan keliling khusus anak, selain perekaman KIA, anak yang belum memiliki Akta Kelahiran, juga akan diterbitkan akta kelahirannya. Selain itu, juga kerja sama dengan kelurahan terkait penerbitan akta kelahiran anak yang lahir di luar fasilitas kesehatan seperti Puskesmas dan Rumah Sakit.

”Alhamdulillah, mudah-mudahan hasil ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik penerbitan dokumen kependudukan,” tambah Saifullah. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru