Beritasulsel.com – Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar Pesta Adat Mappogau Sihanua yang bertempat di Rumah Adat Karampuang, Desa Tompobulu, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai. Kamis (17/10).
Pesta Adat Mappogau Sihanua merupakan event budaya tahunan di Kabupaten Sinjai yang sarat dengan makna filosofi dalam rangka penguatan budaya lokal serta jati diri masyarakat Sinjai.
Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Sinjai, Andi Mandasini pada acara tersebut mengatakan bahwa tujuan kegiatan adalah untuk melestarikan budaya dan kearifan lokal masyarakat Kabupaten Sinjai, khususnya di Komunitas Adat Karampuang, Desa Tompobulu, Kecamatan Bulupoddo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, Wakil Bupati Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong mengatakan bahwa Kabupaten Sinjai patut bersyukur kepada Allah SWT, karena daerah Sinjai menyimpan banyak potensi budaya yang apabila dikemas dengan baik akan menjadi aset yang tak ternilai harganya.
“Menjadi tanggung jawab kita bersama agar tradisi dan budaya yang ada tetap lestari dengan memperhatikan kaidah, norma dan syariat agama. Pelestarian tradisi dan budaya juga diharapkan menjadi filter bagi pengaruh negatif kemajuan teknologi dan informasi”, ungkap Andi Kartini.
“Kabupaten Sinjai memikiki tiga warisan budaya yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI yaitu Pesta Adat Mappogau Sihanua, Pesta Adat Ma’rimpa Salo dan Kawasan Adat Karampuang. Dalam upaya melestarikan Pesta Adat Mappogau Sihanua ini, tentu kita harus melakukan promosi yang lebih intensif sehingga event budaya ini dapat dikenal lebih luas, bukan hanya oleh masyarakat dalam tetapi juga oleh masyarakat luar Kabupaten Sinjai”, jelasnya.
Turut hadir pada acara tersebut yakni perwakilan dari Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Provinsi Sulsel, perwakilan Kepala Kantor Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Sulsel, perwakilan Kepala Kantor Balai Pelestarian Nilai Budaya Provinsi Sulsel, para Asisten Setdakab Sinjai, para Forkopimda Kabupaten Sinjai, para Staf Ahli Bupati Sinjai, para Kepala Bagian Setdakab Sinjai, Camat Bulupoddo, Kepala Desa Tompobulu, Tokoh Pemangku Adat Karampuang, Tokoh Seni dan Budaya, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta segenap Masyarakat Desa Tompobulu. (Sambar)