Hadiri Sosialisasi Baznas, Bupati Sinjai Salurkan Bantuan

- Redaksi

Rabu, 4 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Bupati Sinjai Hadiri Sosialisasi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dalam bingkai pengajian yang digelar di Balai Nikah dan Manasik Haji Kantor Urusan Agama, Kecamatan Sinjai Timur, Selasa (03/09).

Dalam rangka upaya optimalisasi pengumpulan zakat, infak, dan sedekah di wilayah Kabupaten Sinjai, Pengurus BAZNAS Kabupaten Sinjai mengadakan pengajian bulanan sekaligus kegiatan sosialisasi.

Kegiatan Sosialisasi yang bertema “Efektifitas Zakat Dalam Mengembangkan Da’wah Talim, Dan Pengajian” juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan kepada Mustahik Kecamatan Sinjai Timur dan penandatangan nota kesepahaman antara Bupati Sinjai selaku perwakilan Pemerintah Kabupaten Sinjai dengan perwakilan Kecamatan Sinjai Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, SH.,LLM dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya terhadap BAZNAS Sinjai yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik. Beliau menilai bahwa kegiatan BAZNAS sangat membantu Program visi misi Pemerintah Daerah dalam hal pengentasan kemiskinan di Kabupaten Sinjai.

“Kegiatan Sosial seperti ini menunjukkan eksistensi BAZNAS di Kabupaten Sinjai. Pemerintah Daerah Sangat mengapresiasi langkah BAZNAS dalam mendukung tugas Pemkab dalam mensejahterakan masyarakat Sinjai dalam bidang ekonomi sosial. Meskipun Pengurus BAZNAS Sinjai baru dilantik sekitar beberapa bulan lalu, tapi mereka mampu membuktikan bahwa BAZNAS Sinjai merupakan lembaga yang aktif, kompeten, dan amanah dalam menjalankan tanggung jawab sebagai Lembaga Sosial,” Jelas Bupati.

Bupati Sinjai juga menghimbau agar para masyarakat Sinjai, khususnya bagi yang muslim untuk menyalurkan zakatnya melalui lembaga terpercaya seperti BAZNAS. Hal tersebut diharapkan agar pengelolaan dan penyaluran zakat dapat berjalan optimal dan tepat sasaran.

Terdapat tiga jenis bantuan yang diserahkan secara simbolis kepada perwakilan penerima bantuan, yaitu bantuan zakat religi kepada dua Pondok Pesantren di Kabupaten Sinjai, bantuan Sinjai cerdas kepada enam orang siswa di Kabupaten Sinjai, serta bantuan Sinjai sosial.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Perwakilan Forkopimda Kabupaten Sinjai, Ketua dan Pengurus BAZNAS Kabupaten Sinjai, Para Kepala OPD, Perwakilan Camat Sinjai Timur, Unsur Tripika Kecamatan Sinjai Timur, Tokoh Agama dan Masyarakat, serta para penerima bantuan. (Sambar)

Berita Terkait

Mentan Amran Bangun Sekolah Unggulan KKSS, Siap Cetak Pemimpin Terbaik Bangsa
Pelindo Parepare Kembali Disorot Penumpang, Mahal Namun Buruk Layanan dan Fasilitas
Sahabat Andalan Dukung Kebijakan Gubernur Sulsel Evaluasi Tambang Emas di Luwu
Andi Amar Sosialisasikan Pengamalan Nilai-Nilai Pancasila dalam Ekonomi Rakyat di Kelurahan Takkalasi
Diplomasi Pertanian Jadi Sorotan, Presiden Prabowo Kenalkan Mentan Amran ke Raja Yordania
Syamsuddin Siap Pimpin PERADI Makassar, Tekankan Perbaikan Kualitas dan Kuantitas bagi Advokat
Usai Aklamasi jadi Ketum KKSS, Mentan Amran Bertolak ke Yordania bersama Menag Nasaruddin Mendampingi Kunker Presiden Prabowo
Rakerda BPD HIPMI Sulsel; Membangun Sinergi, Inovasi, dan Kolaborasi Untuk Pertumbuhan Ekonomi Sulsel

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 23:02

Mentan Amran Bangun Sekolah Unggulan KKSS, Siap Cetak Pemimpin Terbaik Bangsa

Sabtu, 19 April 2025 - 10:35

Pelindo Parepare Kembali Disorot Penumpang, Mahal Namun Buruk Layanan dan Fasilitas

Jumat, 18 April 2025 - 13:41

Sahabat Andalan Dukung Kebijakan Gubernur Sulsel Evaluasi Tambang Emas di Luwu

Rabu, 16 April 2025 - 15:55

Andi Amar Sosialisasikan Pengamalan Nilai-Nilai Pancasila dalam Ekonomi Rakyat di Kelurahan Takkalasi

Senin, 14 April 2025 - 11:51

Diplomasi Pertanian Jadi Sorotan, Presiden Prabowo Kenalkan Mentan Amran ke Raja Yordania

Berita Terbaru

Pemkab Bantaeng

Bupati Uji Nurdin Beri Apresiasi Hadirnya Kampus UMI di Bantaeng

Minggu, 20 Apr 2025 - 13:35