Beritasulsel.com – Mantan Ibu Negara Republik Indonesia yang ke 6 Ani Yudhoyono, meninggal dunia, Sabtu, 01 Juni 2019 di Singapura.
Ucapan belasungkawa pun berdatangan dari banyak pihak baik di tanah air maupun dari luar negeri.
Tak terkecuali Wirsam Asram dan Kamsuriadi yang mewakili Pemuda Bulukumba mengucapkan Belasungkawa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Kami segenap Pemuda Bulumba turut berduka cita atas meninggalnya Ibu Ani Yudhoyono, semoga Almarhumah mendapat tempat yang terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan, Aamiin YRA,” ucapnya.
“Kita kehilangan sosok Ibu Negara yang menginspirasi Pemuda pemudi Indonesia. Mari kita beri penghormatan terakhir kepada Almarhumah ibu Ani Yudhono mantan Ibu Negara tercinta, dengan membacakan doa semoga almarhumah khusnul Khotimah”. tutup Wirsam dan Kamsuriadi
Seperti diketahui, Ani Yudhoyono beberapa hari ini tengah menjalani perawatan intensif di Ruang ICU, National University Hospital (NUH), Singapura.
Sejak Rabu, 29 Mei 2019 kondisi Ani Yudhoyono diketahui menurun karena penyakit kanker darah yang dideritanya.
Ani Yudhoyono pertama kali dirujuk ke rumah sakit di Singapura itu pada pertengahan Februari 2019 dan kondisi Ani Yudhoyono menurun saat mendampingi SBY berkampanye pada Pemilu 2019. (BSS)