Beritasulsel.com – Kasat Reskrim Polres Enrekang, AKP Muh. Hatta, SH bersama personil Sat Reskrim Polres Enrekang melaksanakan pembagian takjil terhadap pengendara kendaraan roda 2 serta roda 4 yang melintas di depan Pos Lantas Polres Enrekang. Kamis, 16/05/2019.
Dari infirmasi yang diterima bahwa dalam kegiatan tersebut, tidak hanya penguna motor yang diberikan takjil, warga setempat pun juga mendapatkan pembagian ta’jil tersebut.
Bagi-bagi takjil gratis tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian Personil Reskrim Polres Enrekang untuk masyarakat khususnya warga muslim yang saat ini sedang menunaikan ibadah puasa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Masyarakat terlihat antusias menerima ta’jil gratis dari kami, lelah kami terbayar setelah seharian menyiapkan puluhan ta’jil ini dengan senyum penerima ta’jil, semoga bermanfaat bagi kalian semua”, ucap Kasat Reskrim.
“Alhamdulillah kita bisa berbagi antar sesama di bulan Ramadan. Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi berkah serta dapat meningkatkan silaturahmi”, lanjutnya. (RIS/BSS)