Lokasi Debat Kandidat Paslon Pilkada Bantaeng 2024 Pindah, Ini Alasan KPU Bantaeng

- Redaksi

Selasa, 22 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantaeng, menyampaikan lokasi terbaru untuk acara Debat Kandidat Pasangan Calon Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bantaeng 2024.

Ditemui Beritasulsel.com network Beritasatu.com di ruang kerjanya pada Selasa (22/10/2024), Komisioner KPU Bantaeng Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Aspar Ramli, mengatakan: “Lokasi Debat Kandidat Paslon Pilkada Bantaeng 2024 akan digelar di Novotel Makassar Grand Shayla”.

Lokasi Debat Kandidat Paslon Pilkada Bantaeng 2024 di Novotel Makassar

“Untuk jadwal debat kandidat, tetap di 26 Oktober 2024, pukul 19:00 Wita. Hanya lokasi debat yang pindah dari Four Point Hotel Sheraton Makassar ke Novotel Makassar Grand Shayla,” kata Aspar Ramli.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Alasan pemindahan lokasi Debat Kandidat Paslon Pilkada Bantaeng 2024 ini, kata Aspar: “Setelah di kroschek, manajemen dari Four Point Hotel Sheraton Makassar menyampaikan bahwa pada 26/10/2024 itu, semua ballroom di Four Point terpakai”.

“Ada jadwal kosong di Four Point pada 25 dan 27 Oktober 2024, namun kami tetap melaksanakan Debat Kandidat Paslon Pilkada Bantaeng 2024 itu di 26 Oktober 2024. Karena itu sudah terjadwal dan sudah terpublish di media,” kata Aspar Ramli.

Disampaikan oleh Aspar Ramli, bahwa untuk kuota yang akan diberikan ke tim kampanye masing-masing paslon, itu terbatas.

“Kami membatasi jumlah tim kampanye paslon yang mau menghadiri debat kandidat di Novotel dan kami sudah sampaikan jumlah kuota ke masing-masing LO paslon,” ujar Komisioner KPU Bantaeng Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM,

Lokasi Debat Kandidat Pasangan Calon Pilkada Bantaeng 2024 di Kota Makassar

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak keamanan TNI POLRI dari Kodim 1410 Bantaeng bersama Polres Bantaeng terkait dengan pelaksanaan pengamanan saat debat,” kata Aspar Ramli.

Berita Terkait

Kajari dan Jajaran Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bantaeng, Mengikuti Arahan Jamintel Kejagung RI
Perkara Penganiayaan, Kejari Bantaeng Upayakan Restorative Justice
Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU
Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024
Antisipasi Informasi Hoaks di Ruang Digital Pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Bantaeng Gelar Pelatihan Patroli Siber
Puluhan Kader Demokrat Ramai-ramai Mundur, Beda Pilihan di Pilkada Sinjai?
KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi
Andalan Hati Hadiri Doa Bersama Bawaslu Sulsel, Tunjukkan Komitmen Pilkada Damai

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 11:02

Kajari dan Jajaran Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bantaeng, Mengikuti Arahan Jamintel Kejagung RI

Selasa, 26 November 2024 - 10:53

Perkara Penganiayaan, Kejari Bantaeng Upayakan Restorative Justice

Selasa, 26 November 2024 - 09:45

Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU

Senin, 25 November 2024 - 20:14

Antisipasi Informasi Hoaks di Ruang Digital Pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Bantaeng Gelar Pelatihan Patroli Siber

Senin, 25 November 2024 - 18:36

Puluhan Kader Demokrat Ramai-ramai Mundur, Beda Pilihan di Pilkada Sinjai?

Berita Terbaru