Beritasulsel.com — Pemerintah Kabupaten Sinjai kembali menerima Penghargaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) award tahun 2018. Penghargaan tersebut merupakan yang kedua kalinya diterima secara berturut-turut, dengan nilai B.
Penghargaan disampaikan langsung oleh Menteri PAN-RB, Syafruddin dan diterima oleh Sekretaris Daerah Sinjai Drs. Akbar di Hotel Four Point By Sheraton Makassar, Selasa (19/2/19).
Penyerahan penghargaan untuk daerah wilayah III meliputi 10 Provinsi dan 174 kabupaten dan kota se-Sulawesi, DIY, Jawa Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kementerian PANRB memberikan apresiasi terhadap Pemerintah Kabupaten Sinjai yang berhasil menerapkan SAKIP dalam tata kelola pemerintahannya, dengan nilai B.
Apresiasi diberikan karena dinilai berhasil menerapkan SAKIP dengan baik dan mewujudkan tingkat efektivitas dan efisiensi dalam penggunaan anggaran demi mencapai sasaran yang telah ditetapkan bagi kesejahteraan masyarakat.
Menpan RB, Syafruddin mengatakan, dengan penerapan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah maka 10 pemerintah provinsi dengan 174 kabupaten dan kota, mampu menghemat Rp 6,9 triliun. Sedang secara nasional 2018 berhasil menghemat anggaran sebesar Rp. 65,1 triliun.
“Penyerahan hasil evaluasi SAKIP bukan menjadi ajang untuk menang dan kalah, bukan pula ajang kompetisi tentang angka dan nilai, tetapi ini adalah milestone artinya jejak perjuangan kita semua untuk menciptakan perubahan kinerja, ” jelasnya.
Melalui SAKIP, paradigma kinerja pemerintahan diubah, bukan lagi hanya melakukan program yang dianggarkan, tetapi cara paling efektif dan efisien mencapai sasaran.
Sekretaris Daerah Sinjai Drs. Akbar mengungkapkan bahwa apresiasi Pemerintah Pusat melalui Kementerian PAN RB dalam penilaian SAKIP patut disyukuri dan untuk memperoleh nilai ini sangat berat.
“Jadi apa yang kami kerjakan sudah cukup bagus, ini artinya arah penganggaran sudah sesuai rencana, tepat waktu, tepat sasaran, dan terjadi efisiensi dan eketivitas dari segi anggaran, ” ucapnya.
Turut mendampingi Sekda yakni Pelaksana Tugas Inspektur Inspektorat Irwan Syuaib, Kepala Bappeda A. Ilham Abubakar dan Kabag Organisai san Tata Laksana Setdakab Sinjai M. Janwar.