Beritasulsel.com, Selayar – Tim Panitia Penjaringan (Panja) Bakal Calon (Balon) Bupati DPD PKS, Kepulauan Selayar, menerima pengembalian formulir pendaftaran Balon Bupati Selayar, Prof Akbar Silo (PAS), yang berlangsung di kantor DPD PKS, Jalan Jend. Ahmad Yani, Kelurahan Benteng, Kepulauan Selayar, Rabu (9/10/2019).
Pengembalian Formulir Balon Bupati PAS, dipimpin Ketua Tim Saharuddin SH, didampingi beberapa anggota Tim PAS dan diterima langsung Ketua Tim Panja Balon Bupati DPD PKS, Rudi, S Pt, didampingi beberapa anggota tim Panja dan beberapa pengurus DPD PKS, Kepulauan Selayar.
Rudi, mengatakan tahapan pengembalian formulir balon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, baru Tim PAS yang melakukan pengembalian. Tim PAS berharap, nantinya bisa didukung PKS dalam Pilkada 2020.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Tahapan selanjutnya adalah fit and proper test dan tahapan terakhir adalah tahapan survey untuk mengetahui sejauh mana elektoral atau keterpilihan bakal calon Bupati/wakil Bupati yang dijaring” jelasnya.
Sementara Ketua DPD PKS Kepulauan Selayar, Arfianto, yang dihubungi berharap kiranya semua bakal calon yang diusung PKS dapat membangun Selayar,
“Semua tahapan penjaringan balon Bupati akan dilaksanakan di DPD PKS. Kabupaten dan kami diberikan ruang yang luas untuk mengeksplor para bakal calon yang terjaring dengan segala kelebihan dan kekuarangannya, tidak boleh ada yang ditutup tutupi, dan bersama sama membangun Kepulauan Selayar,” ucap Ketua DPD PKS, Arfianto. (Ijas)