Taufan Pawe Diundang Khusus ke Jakarta, Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi

- Redaksi

Jumat, 1 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe diundang khusus menghadiri rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi di Istana Negara Jakarta, Kamis (31/8/2023).

Taufan Pawe hadir di Istana Negara didampingi para Kepala SKPD dan pejabat terkait yang tergabung dalam Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Parepare.

Menghadiri Rakornas ini, karena Parepare berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Kota Berkinerja Terbaik kedua di kawasan Sulawesi dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rakornas dibuka dan dipimpin Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta. Rakornas kali ini mengusung tema “Memperkuat Sinergi dan Inovasi untuk Stabilisasi Harga Menuju Ketahanan Pangan Nasional yang Berkelanjutan”.

Dalam Rakornas sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju hadir, di antaranya Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani. Selain itu, hadir pula Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo.

Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian dan SDA Setdako Parepare, Rudy Muradi mengatakan, Pemkot Parepare diundang ke Istana Negara untuk menghadiri pembukaan Rakornas.

“Hanya ada dua daerah di Sulawesi Selatan yang diundang di Rakornas TPID di Istana Negara, Jakarta, yaitu Kota Parepare dan Kabupaten Bone,” ujar Rudy yang dihubungi saat berada di Jakarta, Kamis.

Dia menyebutkan, Wali Kota Parepare, Taufan Pawe hadir langsung bersama sejumlah Bupati/Wali Kota hingga Gubernur di Istana Negara.

Turut hadir, jajaran Asisten dan Pimpinan SKPD yang tergabung dalam TPID Parepare. “Alhamdulillah, kami diundang menghadiri pembukaan Rakornas. Itu setelah kami mendapatkan nominasi TPID Kabupaten/Kota Berkinerja Terbaik di kawasan Sulawesi,” ungkap Rudy.

Pada kesempatan itu, Presiden RI Joko Widodo mengucapkan terima kasih kepada Tim Pengendali Inflasi, baik di tingkat pusat maupun di daerah, serta para gubernur, para bupati, dan para wali kota, yang telah berhasil menekan inflasi.

“Kita ketahui inflasi sangat terkendali di angkat 3,08 persen pada Juli 2023. Ini sebuah angka yang sangat baik sekali, kita bisa mengendalikan harga barang dan jasa. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim Pengendali Inflasi, baik pusat dan daerah, kepada gubernur, bupati, dan wali kota yang sudah bersama-sama dengan kita semuanya dalam rangka mengendalikan inflasi,” kata Presiden saat membuka Rakornas. (*)

Berita Terkait

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung
RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru
Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia
RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK
Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder
PAM Tirta Karajae Parepare Gelar Dialog Akhir Tahun, Urai Kinerja Maksimal untuk Layani Masyarakat
PAM Tirta Karajae Parepare Benahi Bendung dan Pompa Intake di Salo Karajae
Operasional IPA Salo Karajae Off Akibat Banjir, PAM Tirta Karajae Umumkan Gangguan Distribusi Air

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 18:32

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung

Sabtu, 18 Januari 2025 - 09:01

RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:01

Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia

Jumat, 3 Januari 2025 - 18:02

RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK

Jumat, 3 Januari 2025 - 07:53

Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder

Berita Terbaru