Beritasulsel.com – Seorang pria di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), langsung viral usai mengaku sering minum semen, Selasa (19/9/23).
Pria tersebut bernama Haris Daeng Ngalle, namun kini, pria berusia 41 tahun tersebut akrab disapa Rumbu karena aksinya sering mengonsumsi semen.
“Dalam bahasa makassar Rumbu artinya debunya semen, teman teman beri saya nama itu karena saya sering minum air campur semen,” ungkap Rumbu kepada wartawan, Selasa (19/9).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Rumbu yang bekerja sebagai penjaga gudang dan kuli angkut semen tersebut mengaku kuat dalam segala hal bila telah mengonsumsi semen.
Semen dijadikan minumannya setiap hari, semen ia campur dengan air lalu ia minum setiap hari bagai kopi.
Rumbu mengaku telah melakukan hal itu selama kurang lebih tiga tahun lamanya. Dan ia pun mengaku sehat sehat saja.
“Selama saya konsumsi selama kurang lebih tiga tahun, Alhamdulillah saya sehat sehat saja dan semoga saja tidak terjadi apa apa terhadap diri saya,” harapnya.
“Pertama kali saya minum semen pada tahun 2021 hingga sekarang (2023). Saya biasa minum 4 kali sehari, kalau sudah minum semen langsung tidak merasa lapar, haus dan lapar hilang, tenaga saya pulih kembali,” tuturnya.
Rumbu mengaku, bahan bangunan tersebut ia minum dengan cara tiga atau empat sendok teh ia campur ke dalam satu gelas air tanpa diberi gula dan ia minum bagai kopi.
Kendati demikian, Rumbu mengaku akan berhenti mengonsumsi semen tapi secara perlahan, karena, kata Rumbu, dirinya tidak punya kekuatan bila tidak minum semen.
“Insya Allah saya pasti berhenti suatu hari nanti. Saya mau berhenti tapi secara perlahan karena saya tidak punya kekuatan kalau saya berhenti langsung makanya secara perlahan lahan” pungkasnya. (***)