Beritasulsel.com – Kecelakaan maut terjadi lagi, kali ini merenggut nyawa seorang pelayan cafe bernama Ani alias Chaca (24), warga Kota Makassar, Selasa dini hari (14/01/2020).
Menurut informasi yang diterima media ini, korban adalah pelayan cafe di Lamajakka, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.
Sebelum kejadian korban mengendarai sepeda motor Honda Beat dan melaju di jalan poros Pinrang menuju Parepare.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Diduga korban sedang mengantuk saat mengendarai sepeda motornya sehingga menabrak mobil Mitsubishi 10 roda yang sedang parkir di luar bahu jalan di sebelah utara Masjid Ar-Rahman Lingkungan Lappa-Lappae, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.
Korban menderita luka robek pada bagian kepala dan tewas di lokasi kejadian. Mayat korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Tipe C Lasinrang, Pinrang.
Peristiwa itu kini dalam penanganan Satlantas Polres Pinrang, sepeda motor Honda Beat milik korban dengan nomor plat DD-3584-QK dan mobil Mitsubishi 10 roda dengan nomor plat DW-8644-CB, telah diamankan di Mapolres Pinrang. (hs/bss)