Peduli Kemanusiaan, Suardi Saleh Pimpin Donor Darah PMI Barru

- Redaksi

Rabu, 17 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Pemerntah Kabupaten (Pemkab) Barru dan Palang Merah Indonesia (PMI) punya cara tersendiri dalam memaknai dan memperingati Hari Donor Darah Sedunia.

Pemkab dan PMI Barru yang masing-masing dipimpin Suardi Saleh, secara khusus melakukan kegiatan donor darah yang digelar di Lapangan Abd Muis, Pekkae, Kecamatan Tanete Rilau, Senin (15/06/2020).

Donor darah yang diikuti puluhan orang, terlebih dahulu menjalani pemeriksaan rapid test. Bila hasilnya tidak reaktif, maka relawan PMI, dan Aliansi Pemuda Tanggap Bencana, serta Dinas Kesehatan Barru, mempersilakan para pendonor untuk diambil darahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah, semua yang mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan, itu tidak reaktif. Dan kita sangat berterima kasih telah bersedia dan berkenan berpartisipasi dalam donor darah kali ini,” kata Ketua PMI Barru, Suardi Saleh.

Sekadar diketahui, donor darah yang dilakukan PMI Kabupaten Barru ini akan berlangsung selama dua hari. Mulai hari ini hingga besok, Selasa (16/06/2020). Dilakukan dari Pukul 09.00 Wita hingga Pukul 12.00 Wita.

Khusus hari ini, telah terkumpul beberapa kantong darah. Masing-masing, pendonor darah A+ 8 kantong, B+ 6 kantong, O+ 7 kantong, dan AB+ 3 kantong. Jumlah ini bakal bertambah di hari terakhir, besok.

Suardi Saleh yang tak lain Bupati Barru menambahkan, di tengah pandemi Covid-19, donor darah tak boleh berhenti. Karena terkait dengan keselamatan dan nyawa banyak orang. Olehnya itu, pihaknya sangat mengapresiasi setiap kegiatan kemanusiaan.

Ia berharap, donor darah harus terus intens dilakukan dengan tetap mematuhi standar protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Seperti yang dilakukan hari ini, harus memastikan terlebih dahulu para pendonor bebas dari virus Covid-19. (RIS/BSS)

Berita Terkait

Bukan Lagi Wacana, Quick Win Peningkatan Kualitas RSUD Mulai Dijalankan
Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus
Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng
Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng
Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024
Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas serta RSGMP UNHAS bersama STI Sukses Selenggarakan Run for Smile Be a Hero
Pemkab Bantaeng Dukung Kegiatan ‘Hasanuddin Peduli Anak Sekolah’, Kodim 1410 Bantaeng Laksanakan Uji Coba Makan Bergizi Gratis
Di Desa Bonto Jai Bissappu, Pj Bupati Bantaeng Didampingi Pj Ketua TP PKK Melaunching Posyandu Era Baru di Posyandu Melati

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:32

Bukan Lagi Wacana, Quick Win Peningkatan Kualitas RSUD Mulai Dijalankan

Sabtu, 16 November 2024 - 19:44

Ruang Inap PKM Herlang Tanpa Ventilasi dan AC Mati, Amin Lahaseng Minta Evaluasi, Begini Tanggapan Kapus

Jumat, 15 November 2024 - 15:41

Upacara HKN Ke-60 Tahun 2024 di Rujab Gubernur Sulsel, Prof Zudah Arief Berikan 4 Penghargaan kepada Kabupaten Bantaeng

Kamis, 14 November 2024 - 14:16

Pj Bupati Andi Abubakar Melaunching Serentak Penerapan ILP di 13 Puskesmas seKabupaten Bantaeng

Rabu, 13 November 2024 - 23:30

Pimpinan dan Staf bersama Jajaran Dinas Kesehatan Bantaeng, Mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60 Tahun 2024

Berita Terbaru