Ketua DPRD Kaharuddin Kadir Sambut Kunjungan Pj Wali Kota, Komitmen Bersama Majukan Kota Parepare

- Redaksi

Jumat, 3 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare, Kaharuddin Kadir menerima kunjungan Penjabat (Pj) Wali Kota Parepare, Akbar Ali di Kantor DPRD Kota Parepare. Kamis, 2/11/2023.

Kaharuddin Kadir didampingi dua wakilnya, Tasming Hamid dan Rahmat Sjamsu Alam.

Ketua DPRD Kota Parepare, Kaharuddin Kadir mengatakan kunjungan Pj Wali Kota Parepare itu selain untuk bersilaturrahim, juga untuk lebih meningkatkan sinergitas demi kemajuan Kota Parepare.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita bahas juga mengenai 8 program prioritas Pj Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Bahtiar Baharuddin, dimana didalamnya terdapat penganggaran untuk Pemilu, Pilkada, Penanganan Stunting, Inflasi dan lain sebagainya,” ucap Kaharuddin Kadir.

Legislator Partai Golkar Kota Parepare itu mengungkapkan terkait dana Pilkada, DPRD dan Pemerintah Daerah beberapa waktu yang lalu telah mensahkan sekira 40% atau Rp.9,6 milliar dana hibah Pilkada sesuai edaran Mendagri.

“Sisanya yang 60% akan kita anggarkan di APBD Pokok tahun 2024,” ungkapnya.

DPRD Kota Parepare, lanjut Kaharuddin Kadir akan bertindak secara profesional karena menurutnya, DPRD dan pemerintah daerah adalah mitra sejajar.

“DPRD secara kelembagaan harus mendukung pemerintah daerah. Sukses wali kota merupakan bagian dari kesuksesan DPRD secara kelembagaan,” bebernya.

“Kita punya komitmen, bagaimana Kota Parepare ini lebih maju dan masyarakatnya sejahtera,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung
RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru
Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia
RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK
Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder
PAM Tirta Karajae Parepare Gelar Dialog Akhir Tahun, Urai Kinerja Maksimal untuk Layani Masyarakat
PAM Tirta Karajae Parepare Benahi Bendung dan Pompa Intake di Salo Karajae
Operasional IPA Salo Karajae Off Akibat Banjir, PAM Tirta Karajae Umumkan Gangguan Distribusi Air

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 18:32

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung

Sabtu, 18 Januari 2025 - 09:01

RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:01

Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia

Jumat, 3 Januari 2025 - 18:02

RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK

Jumat, 3 Januari 2025 - 07:53

Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder

Berita Terbaru