Parepare, Sulsel – Jajaran Managemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Parepare menggelar silaturrahmi dengan Tokoh Masyarakat, Lembaga Swadaya, Pemerhati Kesehatan, Insan Pers dan Sarana Kesehatan Kota Parepare di Aula RSUD Andi Makkasau Parepare. Kamis, 8/6/2023.
Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Wakil Direktur Bilang Pelayanan RSUD Andi Makkasau Parepare, Ibrahim Kasim dan Ketua Dewan Pengawas RSUD Andi Makkasau Parepare, Minhajuddin Ahmad dan dihadiri puluhan peserta.
Ibrahim Kasim pada kesempatan itu memaparkan perkembangan RSUD Andi Makkasau Parepare dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya di Kota Parepare.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
RSUD Andi Makkasau Parepare kata Ibrahim kini telah menjadi rumah sakit rujukan. Hal itu sesuai dengan arahan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe yang menginginkan agar pasien semaksimal mungkin tidak lagi ke Makassar. Cukup di Kota Parepare sudah sembuh.
RSUD Andi Makkasau Parepare saat ini, terang Ibrahim sebagai rumah sakit type B non pendidikan namun kedepan akan berupaya menjadi rumah sakit pendidikan.
Rumah sakit pendidikan lanjut Ibrahim sempat mengalami pro dan kontra karena adanya opini masyarakat yang menganggap bahwa pelayanan di RSUD Andi Makkasau Parepare akan ditangani oleh perawat dan dokter yang masih dalam status belajar.
“Perlu ditegaskan bahwa hal itu tidak benar. Masyarakat tetap dilayani oleh perawat dan dokter spesialis yang berpengalaman,” ucap Ibrahim.
“Perawat dan dokter yang menjalani pendidikan tidak langsung menangani pasien. Mereka ada tahapan yang harus dilalui,” ungkapnya. (*)