Gedung Baru Kantor BPN Kabupaten Barru
Beritasulsel.com – Proyek pembangunan kantor gedung ATR BPN Kabupaten Barru telah selesai.
Proyek yang menggunakan dana APBN 2018 ini menelan biaya sebesar 1,6 miliar lebih berdasarkan kontrak kerja sejak 22 Juni hingga19 Nopember lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan yang dilaksanakan CV Serba Tehnik dengan konsultan perencana CV.Firma Konsultan dan selaku pengawas CV. Matra Desain, dinilai sukses bagi kalangan pegawai BPN Barru sebab sesuai standar dan hasil bangunannya rapi.
“Insya Allah tanggal 17 Desember mendatang dijadwalkan bakal diresmikan,” ungkap Hamzah Amri SE selaku Humas BPN Barru yang ditemui dikantornya Senin (10/12)
“Pembangunan kantor sudah selesai sesuai jadwal, sisa peresmiannya. Adapun kegiatan di gedung baru tersebut, para pegawai BPN memasukkan peralatan dan perlengkapan kantor,” terang Hamzah.
Kendati demikian pihak rekanan pelaksana proyek tetap standby mengawasi perkembangan gedung jika sewaktu-waktu terjadi kerusakan.
”Sekarang ini masih dalam tahap pemeliharaan selama 6 bulan sehingga jika terjadi keluhan terkait gedung baru BPN,kewajiban rekanan pelaksana kegiatan bertanggung jawab mengatasinya,”tutup Hamzah. (ril/bss)