Fatmawati Sandang Gelar Banne Rara, Keluarga Tongkonan Toraja Utara Berikan Dukungan

- Redaksi

Jumat, 15 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Calon wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 2, Fatmawati Rusdi, kini resmi bergabung dalam garis keluarga besar Toraja Utara (Torut) dengan menyandang gelar kehormatan Banne Rara.

Banne Rara adalah gelar bangsawan dari keluarga Tongkonan Siguntu. Gelar ini bukan sekadar simbol, Fatmawati kini disambut sebagai bagian dari sejarah para pemimpin besar yang muncul dari keluarga Tongkonan.

Penyematan gelar dilakukan langsung tokoh masyarakat setempat, Peter Patoarung, di Kelurahan Nonongan Utara, Kecamatan Sopai, Jumat (15/11/2024). Peter menyampaikan pesan penting bahwa Tongkonan Siguntu hanya memberikan gelar kehormatan kepada tokoh yang dipandang akan memimpin dan membawa pengaruh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Presiden Prabowo Subianto juga diberi gelar Tongkonan dengan nama kehormatan Taruk Langi. Peter menambahkan, semangat kepemimpinan itu kini juga diharapkan akan ditunjukkan Fatmawati yang berduet dengan Andi Sudirman Sulaiman di pemilihan gubernur (Pilgub) Sulsel 2024.

“Saya sekarang mau titip pesan kepada seluruh keluarga, Fatmawati Rusdi sekarang sudah menjadi keluarga kita. Banne Rara, ini tokoh perempuan luar biasa dari keturunan kita. Kita doakan dan berjuang untuk menangkan keluarga kita di pemilihan gubernur Sulsel,” kata Peter.

Peter juga mengungkapkan Andi Sudirman termasuk keluarga Tongkonan Tirorano. “Pak Andi itu keturunan dari Songgi Patalo dari Lemo. Silsilahnya dari sana. Jadi, semua kita di sini sudah komitmen (mendukung). Kapan lagi kita dukung kalau bukan sekarang keluarga kita,” jelas Peter.

Di antara nama-nama besar dari Toraja, Fatmawati disebut sebagai sosok perempuan yang istimewa. Hal ini pun disambut hangat seluruh warga yang hadir.

Dalam suasana yang penuh rasa hormat dan kebersamaan, Fatmawati terlihat haru menerima gelar baru ini. “Saya tanya tadi apa arti Banne Rara, artinya itu perempuan cantik. Saya langsung bangga. Sekali lagi terima kasih sambutan hangatnya warga Toraja Utara,” ucap mantan wali kota Makassar ini,

Sejak tiba, Fatmawati disambut meriah dengan tarian. Dia menari bersama tokoh-tokoh masyarakat, perempuan, dan pemuda setempat. Istri Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse Mapasessu, ini akrab dan berbaur, terutama para perempuan atau emak-emak yang mengaguminya.

“Beliau termasuk idola saya, perempuan hebat dan berpengaruh,” ungkap Cicilia Andi Lolo, salah seorang warga.

“Warga Toraja akan mendukung sepenuhnya. Semoga Tuhan mudahkan langkah Bu Fatmawati untuk Sulawesi Selatan,” harapnya.

Dalam kampanye ini, Fatmawati berbaur penuh hangat dan menyapa masyarakat dengan senyum, merefleksikan karisma kepemimpinan yang dia bawa. Dukungan bagi Fatmawati bukan sekadar soal politik, tetapi wujud penghargaan dan harapan untuk pemimpin di masa depan. (*)

Berita Terkait

Kejaksaan Negeri Bantaeng Tuntaskan 10 Perkara Pidsus dan Selamatkan Kerugian Keuangan Negara Miliaran Rupiah Sepanjang 2024, Satria Abdi SH MH: Ada Agenda dan Target di 2025
Usai Ditetapkan KPU Sinjai, Paslon RAMAH Harap Keberlangsungan Pembangunan
Pasangan RAMAH Resmi Ditetapkan Sebagai Pemenang Pilkada Sinjai 2024
Apresiasi Langkah Erat-Bersalam, TSM-MO: Kedewasaan dalam Berdemokrasi
Kejaksaan Negeri Bantaeng Sambut Hakordia, Kajari Satria Abdi: Jangan Coba Coba Korupsi!
Konvoi Kemenangan, Ribuan Warga Dampingi Tasming Hamid-Hermanto Keliling Parepare
Perjuangan Berbuah Hasil, Bogart Team Syukuri Kemenangan TSM-MO di Pilkada Parepare
Rapat Pleno KPU: Rekapitulasi Perolehan Suara UJI-SAH dan IA-KAN di 67 Desa/Kelurahan pada Pilkada Bantaeng 2024

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 22:44

Kejaksaan Negeri Bantaeng Tuntaskan 10 Perkara Pidsus dan Selamatkan Kerugian Keuangan Negara Miliaran Rupiah Sepanjang 2024, Satria Abdi SH MH: Ada Agenda dan Target di 2025

Kamis, 9 Januari 2025 - 13:30

Usai Ditetapkan KPU Sinjai, Paslon RAMAH Harap Keberlangsungan Pembangunan

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:17

Pasangan RAMAH Resmi Ditetapkan Sebagai Pemenang Pilkada Sinjai 2024

Senin, 9 Desember 2024 - 23:05

Apresiasi Langkah Erat-Bersalam, TSM-MO: Kedewasaan dalam Berdemokrasi

Kamis, 5 Desember 2024 - 05:32

Kejaksaan Negeri Bantaeng Sambut Hakordia, Kajari Satria Abdi: Jangan Coba Coba Korupsi!

Berita Terbaru