Enrekang, Sulsel – TNI-Polri khususnya Brimob yang tergabung dalam pengamanan proses pengukuran aset negara masih menyempatkan diri untuk melaksanakan ibadah sholat. Rabu, 27/7/2022.
Komandan Batalyon (Danyon) B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, Kompol Ramli yang memimpin langsung giat pengamanan proses pengukuran aset negara lahan eks HGU (Hak Guna Usaha) PTPN XIV unit Maroanging Kecamatan Maiwa, Kabupaten Enrekang, terlihat sedang melaksanakan ibadah Shalat Dzuhur beralaskan tumpukan material dos air mineral.
Kompol Ramli yang merupakan alumni Man 2 Makassar ini sebelum istirahat, dan makan siang menyempatkan diri untuk melaksanakan ibadah sholat terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dilanjutkan dengan berdoa kepada Yang Maha Kuasa agar segala urusan dan tugas pengamanan proses pengukuran aset negara lahan eks HGU (Hak aguna Usaha) yang dilaksanakan Personel TNI-Polri khususnya anggota Brimob berjalan dengan lancar.
“Tidak lupa kami do’a kan semoga pengamanan proses pengukuran aset negara lahan eks HGU (Hak Guna Usaha) dapat berjalan dengan lancar dan aman, aamiin,” ungkap Ramli. (*)