Desa Kaloling di Bantaeng Raih Juara 1 Desa Ketahanan Pangan di HUT SULSEL Ke-355, Pj Bupati: “Alhamdulillah”

- Redaksi

Sabtu, 19 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar – Pj Bupati Bantaeng, Andi Abubakar bersama sejumlah Pejabat Kepala Daerah lainnya hadir pada Paripurna dalam rangka puncak perayaan Hari Ulang Tahun Sulawesi Selatan (HUT SULSEL) yang ke-355 tahun yang dibuka oleh Ketua Sementara DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi di Kantor DPRD Sulsel, Makassar. Sabtu, (19/10/24).

Pada hari spesial Sulsel tersebut, tampak hadir Wakil Presiden RI ke-10 dan 12, Jusuf Kalla atau JK.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir pula Wakil DPD RI Dapil Sulsel, Tamsil Linrung,. Tenaga Ahli Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Suhajar Diantoro., Gubernur Sulsel periode sebelumnya yakni Andi Sudirman dan Prof Nurdin Abdullah.

Pada kesempatan itu, Pemerintah Kabupaten Bantaeng patut berbangga karena berhasil mengukuhkan diri sebagai Juara 1 Lomba Desa Ketahanan Pangan dimana Desa Kaloling, yang terletak di Kecamatan Gantarangkeke keluar sebagai juara dan diberikan hadiah berupa uang senilai 75 juta Rupiah, hadiah ini diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Sulsel, Prof. Zudan Arif Fakrulloh.

Lomba Desa Ketahanan Pangan ini diikuti sebanyak 18 Desa yang berasal dari 14 Kabupaten di Sulsel untuk mengukur sejauh mana kinerja desa dalam hal penguatan ketahanan pangan.

Disebutkan ada 3 tahapan dalam lomba desa ketahanan pangan ini, yaitu tahap verifikasi profil desa, tahap verifikasi dan validasi lapangan untuk melihat kesesuaian dan tahap ketiga adalah ekspose yang merupakan pemaparan apa saja yang dilakukan dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan.

Turut hadir mendampingi Pj Bupati Bantaeng antara lain:
Ketua DPRD Bantaeng, H. Budi Santoso.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Hj. Rahmania.
Kepala Desa Kaloling, Ruslan HS.
*(Humas Pemkab Bantaeng).

Berita Terkait

Kajari dan Jajaran Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bantaeng, Mengikuti Arahan Jamintel Kejagung RI
Perkara Penganiayaan, Kejari Bantaeng Upayakan Restorative Justice
Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU
Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024
Antisipasi Informasi Hoaks di Ruang Digital Pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Bantaeng Gelar Pelatihan Patroli Siber
KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi
Peringati HUT PGRI dan Hari Guru Nasional, Pj Bupati Bantaeng Bacakan Amanat Mendikdasmen
Pj Bupati Bantaeng Berpesan di Apel Siaga dan Pengukuhan Satgas Linmas

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 11:02

Kajari dan Jajaran Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bantaeng, Mengikuti Arahan Jamintel Kejagung RI

Selasa, 26 November 2024 - 10:53

Perkara Penganiayaan, Kejari Bantaeng Upayakan Restorative Justice

Selasa, 26 November 2024 - 09:45

Jelang Hari H Pilkada 2024, Kejaksaan Negeri Bantaeng Koordinasi dengan KPU

Senin, 25 November 2024 - 20:14

Antisipasi Informasi Hoaks di Ruang Digital Pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Bantaeng Gelar Pelatihan Patroli Siber

Senin, 25 November 2024 - 18:36

KPU Bantaeng Serukan Netralitas ASN di Pemilihan Serentak 2024, Awas! Ada Sanksi

Berita Terbaru