Curanmor di Jeneponto Dilumpuhkan, Keduanya Betisnya Jebol

- Redaksi

Minggu, 27 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Curanmor di Jeneponto Dilumpuhkan, Keduanya Betisnya Jebol

Curanmor di Jeneponto Dilumpuhkan, Keduanya Betisnya Jebol

Beritasulsel.com – Pria bernama Mattotorang alias Matto warga Desa Palajau, Kecamatan Arungkeke, Kabupaten Jeneponto, diringkus dan dilumpuhkan oleh Tim Pegasus Satreskrim Polres Jeneponto.

Informasi yang dihimpun beritasulselcom, Matto ditangkap karena diduga telah mencuri sepeda motor (Curanmor) di Kampung Bonto Burungeng Desa Camba – Camba, Kecamatan Batang, Jeneponto.

Dia dilaporkan oleh korban berinisial SA dengan nomor laporan polisi: LP/ B /  13 / III / 2021 / Sek Batang / Res Jeneponto, Tanggal 02 Maret 2021.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Matto ditangkap di Jalan Sungai Paremang, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (23/6/2021).

Aipda Abd Rasyad yang memimpin penangkapan saat dikonfirmasi membenarkan hal itu.

“Iya, dia (Matto) ditangkap di Belopa Luwu saat berpesta miras bersama teman temannya,” ungkap Abd Rasyad, Minggu pagi (27/6/21)

Tapi saat dibawa ke Polres Jeneponto, personel mampir beristrahat di Kabupaten Gowa, Matto lalu mendorong petugas yang menjaganya kemudian melarikan diri dan tidak mengindahkan tembakan peringatan sebanyak 3 kali sehingga dilumpuhkan.

“Tembakan mengenai kedua betisnya,” terang Abd Rasyad.

Saat diintrogasi, lanjut Abd Rasyad, Matto mengakui perbuatannya telah berulang kali mencuri sepeda motor (Curanmor). Di Kampung Bulo – Bulo Kecamatan Arungkeke, Jeneponto, dia mengaku telah mencuri motor Honda Beat.

Dia juga mengaku telah mencuri cincin emas di Kampung Palajau, Kecamatan Arungkeke. Mencuri 2 buah ban mobil truk di Antang Kodya Makassar, mencuri sepada motor Honda Supra Fit di jembatan kembar Sungguminasa Kabupaten Gowa.

Saat ini pria berusia 28 tahun tersebut telah diamankan di Mapolres Jeneponto bersama dua unit sepeda motor Honda Beat dan Honda New Blade yang diduga hasil curiannya.

Berita Terkait

Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya
Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”
Penjual Sate di Maros Bunuh Penagih Utang
Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”
Kejaksaan Negeri Bantaeng Musnahkan Barang Bukti Hasil Tindak Pidana Periode Maret – Oktober 2024
Kasus Pembusuran Terhadap Oknum Wartawan Media Online dan Wiraswasta di Bantaeng, Keluarga Korban: “Kami Sudah Laporkan ke Polisi”
Kedapatan Bawa Sabu 4 Gram dan Melawan Petugas, SY Diamankan Tim Sarkodes Sat Narkoba Polres Bantaeng
Wartawan dan Wiraswasta Kena Busur di Dua Tkp Berbeda, Warganet: “Bantaeng Tidak Aman”

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:47

Kepala Desa di Majene Tebas Warga Hingga Tewas, Begini Kronologinya

Minggu, 24 November 2024 - 13:46

Breaking News: “Satu Santri Ponpes Hasyim Asy’Ari Bantaeng, Ditemukan Tewas”

Rabu, 13 November 2024 - 15:49

Penjual Sate di Maros Bunuh Penagih Utang

Sabtu, 9 November 2024 - 00:16

Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”

Kamis, 7 November 2024 - 13:02

Kejaksaan Negeri Bantaeng Musnahkan Barang Bukti Hasil Tindak Pidana Periode Maret – Oktober 2024

Berita Terbaru