DPRD Parepare Setuju Bahas Ranperda APBD 2021

- Redaksi

Selasa, 17 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare kembali menggelar rapat paripurna dalam rangka mendengarkan pemandangan umum Fraksi-fraksi terhadap Ranperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2021.

Rapat yang dipimpin langsung Ketua DPRD Parepare Andi Nurhatina Tipu didampingi Wakil Ketua I Tasming Hamid dan Wakil Ketua II Rahmat Syamsu Alam, dan dihadiri Wakil Walikota Parepare H Pangerang Rahim, di Ruang Rapat Paripurna Kantor DPRD Parepare, Selasa (17/11/2020).

Ketua DPRD Parepare Andi Nurhatina Tipu mengatakan, pada rapat paripurna tersebut, ada 6 Fraksi yang menyampaikan pendapat akhir Fraksi yaitu Fraksi Nasional Demokrat (Nasdem), Fraksi Demokrat, Fraksi Gerindra, Fraksi Persatuan Bintang Demokrasi, Fraksi Pakar Indonesia, dan Fraksi Golkar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi ada 6 Fraksi yang pada prinsipnya 6 Fraksi ini menyetujui semua untuk dilakukan pembahasan RAPBD Tahun Anggaran 2021. Setelah pandangan umum fraksi ini dilakukan jawaban walikota terhadap pandangan umum fraksi ini, dan akan dilanjutkan dengan pembahasan yang ditarget rampung hari Jumat,” jelas Andi Nurhatina.

Dalam RAPBD ini lanjutnya, pentingnya menyampaikan pemandangan umum seluruh fraksi pada DPRD Kota Parepare, mengingat APBD Tahun 2021 ini menangani pemulihan ekonomi terkait pandemi Covid-19.

“Inti dari APBD kita ini yaitu masalah kesehatan, pengaman jaring sosial serta pemulihan ekonomi. Ada beberapa fraksi menekankan untuk penanganan Covid-19 dan masalah kesehatan lainnya,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat
Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air
Pilkada Aman dan Damai, KPU Parepare Gelar Doa Bersama dengan FKUB
Irjend Mentan Amran jadi Ketua KPK
Kabar Gembira, Kini Hadir LinkAJPAR Layanan Termurah dan Terlengkap Mudahkan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 19:02

Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Selasa, 26 November 2024 - 12:05

KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Selasa, 26 November 2024 - 05:50

Bawaslu Sulsel Gelar Sosialisasi Pelatihan Patroli Siber Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 23:21

Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik

Jumat, 22 November 2024 - 19:20

PAM Tirta Karajae Parepare Umumkan Wilayah Terdampak Gangguan Distribusi Air

Berita Terbaru