Tingkatkan Ketahanan Pangan di Tengah Wabah Covid, Polres Jakut Berikan Benih dan Pupuk ke Petani Rorotan

- Redaksi

Rabu, 17 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com, Jakarta – Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 74 Tahun 2020, Kepolisian Resor Metro Jakarta Utara menggelar bakti sosial “Polri Peduli Petani Terdampak Covid 19”.

Dalam kegiatan itu, polisi memberikan benih padi dan pupuk kandang kepada warga Kampung Malaka Kel Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, pada Rabu (17-06-2020).

Benih padi tersebut akan ditanam di lokasi persawahan yang terletak di Kampung Malaka RT 012 RW 006 Kel. Rorotan Kec. Cilincing Jakarta Utara, yang saat ini sudah memasuki musim tanam dengan luas lahan pembenihan seluas 1 hektar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini merupakan program kegiatan Polri  Polres Metro Jakarta siap untuk meningkatkan ketahanan pangan,” ujar Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Budi Herdi Susianto.

Kapolres menjelaskan, beberapa waktu lalu, ia mendapat laporan dari anggotanya dilapangan, bahwa ada kelompok tani yang terkena dampak Covid-19, kesulitan untuk membeli benih padi dan lainnya.

Sehingga para petani tidak dapat melaksanakan kegiatan bercocok taman. Kapolres pun berharap, dengan pemberian benih tersebut bisa bermanfaat dan petani bisa melakukan tanam padi kembali.

“Perlu bpak ibu ketahui bahwa kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 74 Tahun, semoga keberadaan kepolisian ditengah tengah masyarakat dapat dirasakan,” ujar Kapolres di lokasi.

Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Makmur Jaya, arifin mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan bantuan dari Polres Metro Jakarta Utara tersebut.

“Kami kelompok tani mengucapkan Selamat HUT Bhayangkara Ke 74 Tahun. Semoga Kepolisian Republik Indonesia dapat memberikan keaman kepada masyarakat terlebih saat ini sedang mewabahnya Covid,”ujarnya.

Ia juga menyampaikan, pihaknya juga akan selalu mentaati apa yang telah disampaikan oleh pemerintah dalam menjaga kesehatan, seperti menggunakan masker dan selalu menjaga jarak, dan bercuci tangan pada saat dan sesudah beraktivitas.

Untuk diketahui, adapun total bantuan yang diberikan meliputi 17.000 batang benih padi, 300 kilogram pupuk, serta 30 paket sembako.

Berita Terkait

Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi
Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba
Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching
Kolaborasi, PKM ITEB Bina Adinata Wujudkan Digitalisasi Wisata Desa di Jeneponto
Pemilihan Ketua BEM UMB Bukukumba Tuai Sorotan, Riswandi: Tidak Transparan dan Rentan Kecurangan
Pinus Sulsel Dorong Ekologi di Bulukumba, Peluang Desa Dapatkan Tambahan Anggaran
Pj Bupati Andi Abubakar Menghadiri Pengukuhan dan Pelantikan Dewan Pengurus KKMB Kabupaten Bantaeng
Pemkab Bantaeng Hadirkan Kepala ANRI, Pj Bupati Andi Abubakar: Mulai Daftarkan Arsip Sejarah dan Budaya di Sulawesi Selatan

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 22:36

Pagelaran Seni KPU Bulukumba Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Pjs Bupati Apresiasi

Sabtu, 9 November 2024 - 19:08

Dema STAI Al Gazali Nilai Ceramah Harifuddin Lewa Provokatif di Bulukumba

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:35

Siap-Siap! Toko Sejahtera Bulukumba Segera Launching

Senin, 14 Oktober 2024 - 20:01

Kolaborasi, PKM ITEB Bina Adinata Wujudkan Digitalisasi Wisata Desa di Jeneponto

Minggu, 13 Oktober 2024 - 16:24

Pemilihan Ketua BEM UMB Bukukumba Tuai Sorotan, Riswandi: Tidak Transparan dan Rentan Kecurangan

Berita Terbaru