Diduga Tenggelam Saat Menjaring Ikan, Mayat Asri Ditemukan di Dasar Sungai

- Redaksi

Selasa, 17 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mayat korban saat dievakuasi ke puskesmas Tandrutedong

Mayat korban saat dievakuasi ke puskesmas Tandrutedong

Beritasulsel.com – Mayat Asri alias Atteli (30), warga Desa Salobukkang, Kecamatan Dua Pitue, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), ditemukan di dasar sungai Tanrutedong, Kelurahan Tanrutedong, Kecamatan Dua Pitue, Sidrap.

Mayat korban yang diduga tenggelam saat menjaring ikan, ditemukan oleh petugas Kepolisian Sektor Dua Pitue dipimpin Kapolsek AKP Abd Rahman dibantu warga setempat, Senin malam (16/03/2020).

Salah satu keluarga korban bernama Laselli mengatakan Asri meninggalkan rumahnya sekitar pukul 17.00 wita menuju Sungai Tandrutedong mencari ikan menggunakan jaring.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun hingga malam, ia belum juga pulang sehingga Laselli menyusulnya ke sungai namun Asri tidak kelihatan yang ditemukan hanya baju dan jaring. Laselli lalu minta tolong warga dan melapor ke Polsek Dua Pitue.

Berdasarkan laporan itu, Personel Polsek Dua Pitue langsung ke lokasi kejadian bersama sama warga mencari korban. Alhasil korban ditemukan di dasar sungai dalam keadaan meninggal dunia.

“Korban diduga meninggal akibat tenggelam dan terbawa arus sungai Tanrutedong saat mencari ikan, yang mana menurut warga setempat korban tersebut mengalami keterbelakangan mental,” kata AKP Abd Rahman Selasa pagi (17/03/2020).

Meski begitu, pihak kepolisian masih tetap melakukan observasi serta penyelidikan lebih dalam, baik di TKP maupun terhadap korban

“Kami masih menunggu pemeriksaan medis yang dilakukan oleh petugas kesehatan di Puskesmas Tanrutedong, serta identifikasi dari Tim Inafis Polres Sidrap untuk memastikan penyebab kematian korban” Pungkas Abd Rahman.

Editor: Heri Siswanto.

Berita Terkait

Nenek Hasiah Tewas Ditelan Ular Piton Sepanjang 8 Meter di Sidrap
Warga Digegerkan Penemuan Jasad Wanita di Pematang Sawah
Begini Kronologi dan Motif Pembunuhan Sadis yang Terjadi Sidrap
Pelaku Pembunuhan Sadis di Sidrap Akhirnya Ditangkap
Pembunuhan Sadis di Sidrap: Pria Tewas Bersimbah Darah di Dalam Rumahnya
3 Bulan Upah Tak Diterima, Tenaga Non ASN BPBD Sinjai Pilih Mogok Kerja
Disaksikan Pejabat Pemkab dan PJU Polres, Kejaksaan Negeri Bantaeng Musnahkan Barang Bukti Hasil Tindak Pidana
Kasat Lantas Polres Sidrap Dimutasi, ini Penggantinya

Berita Terkait

Rabu, 2 April 2025 - 10:06

Nenek Hasiah Tewas Ditelan Ular Piton Sepanjang 8 Meter di Sidrap

Selasa, 1 April 2025 - 21:36

Warga Digegerkan Penemuan Jasad Wanita di Pematang Sawah

Jumat, 28 Maret 2025 - 15:32

Begini Kronologi dan Motif Pembunuhan Sadis yang Terjadi Sidrap

Jumat, 28 Maret 2025 - 14:57

Pelaku Pembunuhan Sadis di Sidrap Akhirnya Ditangkap

Senin, 17 Maret 2025 - 08:18

Pembunuhan Sadis di Sidrap: Pria Tewas Bersimbah Darah di Dalam Rumahnya

Berita Terbaru