Beritasulsel.com – Sejumlah program kegiatan pembangunan di Kabapten Barru, telah diluncurkan melalui unit layanan pengadaan barang dan jasa Kabupaten Barru.
Adapun program kegiatan pembangunan tersebut dari sejumlah SKPD lingkup Pemkab Barru, telah dilelang. Hala tersebut diungkapkan oleh Alimuddin SE selaku Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Kabupaten Barru saat ditemui di gedung Tower Lantai 5 Pemkab Barru (26/11).
“Sudah ada 175 kegiatan yang masuk, namun yang sudah ditender 147 paket kegiatan, sedangkan 28 dalam proses tender,” jelas Alimuddin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami disini hanya sebatas panitia lelang dan mereview, adapun draf dokumen seperti gambar dan lainnya dibuat PPKnya,” terang Alimuddin.
“Namun tetap kita kaji, terkait waktu tender dan masa pelaksanaannya misalnya kalo ada lelang pada bulan Desember, kita kasi pertimbangan baik dan buruknya,” kata Alimuddin.
“Untuk proses kegiatan fisik lelang selama 17 hari, sedangkan untuk konsultan selama 1 bulan masanya, tetap memakai sistem yang baru versi 4.3,” beber Alimuddin.
“Akan tetapi dari semua itu tidak menutup kemungkinan ada kekeliruan dalam verifikasi ULP, dari situ kami lakukan evaluasi sistem,” kunci Alimuddin. (RIL/BSS)